Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Gak Tepat Sasaran, 874 Paket Sembako Ditarik Anak Buah Anies

        Gak Tepat Sasaran, 874 Paket Sembako Ditarik Anak Buah Anies Kredit Foto: Antara/Aprillio Akbar
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Wali Kota Jakarta Timur M Anwar di Jakarta, menemukan adanya kesalahan data penerima bantuan sosial dari pemerintah.

        Karena itu, pihaknya menarik kembali pemberian total 874 paket bansos kepada masyarakat terdampak virus corona atau Covid-19 karena dianggap salah sasaran.

        "Masih ada warga mampu yang menerima bansos, sehingga Bantuan tersebut harus ditarik untuk kemudian disalurkan ke yang membutuhkan," katanya kepada wartawan, Rabu (29/4/2020).

        Baca Juga: TNI Sebut Corona Ancaman Nasional, Orang Demokrat Ngaku Pernah Diserang Kubu Prabowo dan Jokowi

        Baca Juga: Isi Bansos Diprotes, Eh Mas Anies Mau Tambah Isinya, Alhamdulilah..

        Lanjutnya, ia mengatakan bantuan dalam bentuk sembako ini sengaja ditahan oleh pemda setempat untuk proses revisi data penyaluran pada Mei 2020.

        "Saya sebagai aparatur tidak memberikan Bantuan kepada warga mampu. Saya tahan. Kurang lebih ada 874 paket yang saya tahan dan akan dikembalikan. Kita akan revisi datanya," ujar dia.

        Kemudian, ia mengatakan perlu ada klarifikasi data penerima Bantuan sosial agar terjadi pembagian yang merata dan sesuai sasaran.

        Sambungnya, bagi warga kurang mampu serta belum mendapatkan bansos untuk segera mendaftarkan diri. "Segera mendaftar ke kelurahan atau RT/RW-nya supaya pembagian bansos yang berikutnya mereka kebagian dan terdata," tukasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: