Plt Juru bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Ali Fikri menanggapi pernyataan Mantan atlet bulu tangkis, Taufik Hidayat yang menyebut Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) perlu dirombak karena banyak 'tikus'.
Terkait itu, ia meminta Taufik untuk melapor jika menemukan bukti terkait dugaan tindak pidana korupsi.
"KPK dalam menjalankan tugas pemberantasan korupsi tentu tidak lepas dari peran serta masyarakat. Oleh karena itu jika yang bersangkutan mengetahui ada dugaan tindak pidana korupsi silahkan laporkan kepada KPK dengan data yang dimiliki baik melalui Dumas maupun call center 198," katanya kepada wartawan, Rabu (13/5).
Baca Juga: Harun Masiku Digosipkan Meninggal, Begini Reaksi KPK...
Baca Juga: Dibongkar Lagi, Sekarang Taufik Hidayat Bilang: Ada yang Rp100 Juta Per Hari, Tapi Gak Ditindak!
Sambungnya, ia menyatakan pihaknya akan menindaklanjuti laporan tersebut. "Selanjutnya KPK akan melakukan dan verifikasi lebih lanjut terhadap data tersebut," imbuhnya.
Selain itu, ia juga mengaku pihaknya akan mendalami keterangan Taufik saat menjadi saksi di sidang lanjutan eks Menpora Imam Nahrawi.
"KPK tentu akan mengembangkan lebih lanjut terkait perkataan tersebut, sepanjang berdasarkan seluruh fakta-fakta hukum di persidangan setelah dilakukan analisa ditemukan bukti permulaan yang cukup untuk menetapkan pihak lain sebagai tersangka," ujarnya.
Diketahui, Taufi sempat menceritakan pengalamannya selama bekerja di Kemenpora kepada Deddy Corbuzier.
"Kalau dibilang kasarnya sih gue cuman berpikir siapa pun menterinya akan sama aja. Itu harus setengah gedung dibongkar. Tikusnya banyak, banyak banget," kata Taufik Hidayat dalam akun YouTube Deddy Corbuzier.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil