Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Orang MUI Ngerongrong Jokowi Bubarkan BPIP: Ini Bisa Hemat Uang Rp914 M

        Orang MUI Ngerongrong Jokowi Bubarkan BPIP: Ini Bisa Hemat Uang Rp914 M Kredit Foto: IG @tengkuzulkarnain.id
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Majelis Ulama Indonesia (MUI) Tengku Zulkarnain ikut menyoroti aksi Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) yang mengadakan konser musik untuk Covid-19.

        Diketahui, dalam konser tersebut berhasil mengumpulkan uang sebanyak Rp4 Miliar. Namun, angka tersebut masih ditambah dengan hasil lelang motor Presiden Joko Widodo (Jokowi), sebesar Rp 2,5 Miliar. 

        Baca Juga: Konser BPIP Dikritik dan Disindir Banyak Pihak, Pasalnya...

        Baca Juga: MUI Sindir Konser Amal: Pemerintah Kok Gembira di Atas Derita Rakyat

        "Bubarkan BPIP malah bisa menghemat uang negara sebesar 914 Milyar. Ayo pak @jokowi BUBARKAN BPIP hematkan uang negara 914 Milyar," cuitnya, seperti dikutip, Rabu (20/5/2020).

        Hal tersebut disampaikan sekaligus mengunggah sebuah tautan berita terkait anggaran Sekretariat Kabinet (Setkab) yang melonjak tiga kali lipat demi Rp914 M untuk BPIP. 

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: