Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        No 3 Penyumbang Kasus Corona Terbanyak, Pemkot Makassar Pilih Lakukan Hal Ini!

        No 3 Penyumbang Kasus Corona Terbanyak, Pemkot Makassar Pilih Lakukan Hal Ini! Kredit Foto: Antara/Irwansyah Putra
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Tren peningkatan kasus positif Corona (Covid-19) di Kota Makassar, Sulawesi Selatan belum memperlihatkan tanda-tanda melandai. Malah jumlah penderita terus meningkat.

        Akhirnya, Pemerintah Kota Makassar kembali menyemprotkan disinfektan ke segala penjuru di Kota Daeng, julukan Makassar.

        Baca Juga: Ternyata Ini Faktor Melonjaknya Kasus Corona di Sulsel

        Pejabat Wali Kota Makassar, Prof. Yusran Yusuf, melepas ribuan personel gabungan untuk melakukan penyemprotan disinfektan massal serentak di area publik yang dimulai Sabtu, 20 Juni 2020.

        Yusran menjelaskan, sudah berbagai upaya dilakukan Pemerintah Kota Makassar untuk memotong penyebaran rantai virus Covid 19. Salah satunya, dengan melakukan penyemprotan disinfektan secara massal ini.

        “Hari ini kita melaksanakan dua kegiatan besar. Disinfektan massal diseluruh area publik dan penegakan perwali 31 Kota Makassar. Kita hari ini mendisiplinkan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan. Ini dilakukan sebulan penuh setiap sabtu dan minggu,” ujar Yusran.

        Ada sekitar 3.000 personil yang tergabung yakni 400 orang dari Satpol PP, 200 orang dari Dinas Perhubungan, 200 orang dari Dinas Pemadam Kebakaran, 50 orang dari BPBD.

        Lalu, ada 168 orang camat dan lurah, 153 orang LPM kelurahan, 30 orang PMI, 996 Ketua RW, dan selebihnya dari pihak TNI dan Polri.

        Sementara, kendaraan water gunner 8.000 liter yang bergerak sebanyak 14 unit, 6 unit untuk kapasitas 6.000 liter, disinfektan sprayer 2.500 unit, pemadam motor 800 liter 14 unit.

        Di depan para personel gabungan, Yusran mengapresiasi dan sangat berterima kasih atas keseriusan anggotanya untuk melawan virus Covid 19 ini.

        Ia pun berharap agar sesama personil tetap menjaga kekompakan dan solidaritas hingga pandemi ini berakhir.

        “Saya memberikan penghargaan tinggi untuk personil yang turun langsung. Semoga apa yang dilakukan ini dapat memotong rantai virus covid 19. Tetap jaga kesehatan,” harapnya.

        Pelepasan pun ditandai dengan senam sehat bersama ala Satpol PP. Usai senam bersama Prof Yusran dan rombongan ikut berkeliling memantau jalannya penyemprotan massal.

        Titiknya itu dimulai dari Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Andi Djemma, Jalan Veteran, dan Jalan Gunung Bawakaraeng dan kembali ke jalan Jenderal Sudirman.

        Jumlah kasus positif Corona di di Kota Makassar hingga per Jumat, 19 Juni 2020 tercatat 1.260 orang. Angka ini memperlihatkan kenaikan dibandingkan hari sebelumnya.

        Juru bicara khusus pemerintah, Achmad Yurianto menyampaikan Sulawesi Selatan masuk tiga beasar provinsi dengan penambahan kasus Corona tertinggi dalam 24 jam atau sehari terakhir. Pertama, masih Jawa Timur dengan menyumbang sebanyak 394. Setelah Jatim, ada Jakarta dengan 180 kasus. Lalu, Sulawesi Selatan 112 kasus positif.

        Pun, secara nasional angka kasus penambahan Corona dalam sehari terakhir per Sabtu, 20 Juni 2020 ada 1.226. Total sementara, sudh ada 45.029 kasus positif di Tanah Air.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Fajria Anindya Utami

        Bagikan Artikel: