Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Pede RI Masuk Ranking 5 Besar Ekonomi Dunia di 2024, Hmm, Mas Erick Gak Kepedean?

        Pede RI Masuk Ranking 5 Besar Ekonomi Dunia di 2024, Hmm, Mas Erick Gak Kepedean? Kredit Foto: Antara/Puspa Perwitasari
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Ketua Pelaksana Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional Erick Thohir meyakini bahwa pertumbuhan ekonomi di tahun-tahun mendatang akan terus membaik.

        Bahkan, Menteri BUMN ini mengatakan Keyakinan itu mengacu pada kajian berbagai lembaga dunia. Baca Juga: Erick Thohir: Insyaallah, 30 Juta Vaksin Covid-19 Tersedia Akhir Tahun 2020

        "Bank Dunia, Bank Pembangunan Asia dan dari banyak negara sudah menyampaikan bahwa pertumbuhan ekonomi di Indonesia tahun depan itu bisa 4,5% sampai 5,5%. Ini hal-hal yang membuat kita juga harus optimis," ujarnya, saat menyampaikan orasi ilmiah dalam Dies Natalis ke-63 Universitas Padjajaran secara virtual, Jumat (11/9/2020). Baca Juga: 7 Lembaga Independen Ditunjuk Erick Thohir Saring Direksi BUMN

        Lanjutnya, ia juga menyampaikan sebuah data yang dinilainya menggelitik perihal posisi Indonesia di 2024. Ia menyebut krisis yang diakibatkan pandemi Covid-19 diyakini akan menjadi kesempatan buat Indonesia menjadi salah satu kekuatan ekonomi terkemuka di dunia.

        "Kalau ibarat perlombaan siput, semuanya lambat. Tapi ya alhamdulillah selambat-lambatnya kita masih bisa masuk ranking 5 dunia dalam ekonomi tahun 2024. Hal ini justru kalau kita lihat kenapa. Karena memang dengan Covid-19, negara-negara yang mempunyai populasi besar diuntungkan. Negara-negara yang punya sumber daya alam besar diuntungkan," kata Erick.

        Samungnya, "Tetapi khususnya buat Indonesia perlu sekali yang namanya percepatan dari pada logistik di mana di dalamnya ada istilah infrastruktur dan juga ada yang namanya digitalisasi. Hal ini yang bisa lebih menguatkan dan mempercepat Indonesia tentu selain pembangunan SDM yang sangat penting," tambah dia.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: