Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Perusahaan Ini Kantongi Untung Puluhan Miliar dari Jual Bahan Bangunan dan Furnitur

        Perusahaan Ini Kantongi Untung Puluhan Miliar dari Jual Bahan Bangunan dan Furnitur Kredit Foto: Antara/Muhammad Iqbal
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT Catur Sentosa Adiprana Tbk (CSAP) perusahaan bahan bangunan, kimia dan Consumer Goods/FMCG, dan pemilik jaringan gerai ritel modern Mitra10 & ritel modern furnitur Atria, pada triwulan III-2020, CSAP berhasil membukukan penjualan konsolidasi sebesar Rp9,1 triliun tumbuh 3,95%. Meski beban pokok pendapatan tercatat naik 2,40% menjadi Rp7,25 triliun.

        Sekretaris Perusahaan Catur Sentosa Adiprana, Idrus Widjajakusuma, mengungkapkan kenaikan penjualan yang bersumber dari dua segmen utama penjualan Perseroan yakni segmen distribusi dan ritel modern masih lebih tinggi, sehingga laba kotor berhasil tumbuh 11,64% menjadi Rp1,44 triliun.

        “Meski dibayangi oleh pandemi global COVID-19 yang berdampak pada perlambatan pertumbuhan ekonomi termasuk di Indonesia. Untuk mengatasi hal tersebut, beberapa strategi ditempuh oleh jajaran direksi untuk mempertahankan kinerja positif pada 2020. Beberapa strategi yang ditempuh antara lain fokus pada merek sendiri (private/ house brand) untuk meningkatkan profitabilitas selain itu juga memperkuat & monitoring strategi cost management,” ucap Idrus secara virtual, Kamis (10/12/2020). 

        Baca Juga: Tuntaskan Target Ekspansi Gerai Mitra10, CSAP Buka Lagi di Malang

        Keputusan tersebut berdampak positif kepada kinerja Perseroan, hal ini dapat dilihat pada pertumbuhan laba usaha sebesar 33,94% pada triwulan III-2020 menjadi sebesar Rp243,21 miliar dibandingkan pencapaian periode yang sama tahun lalu sebesar Rp181,59 miliar. Begitu pula kinerja laba bersih yang dapat di atribusikan kepada pemilik induk yang tumbuh signifikan 46% menjadi Rp61 miliar dibandingkan tahun lalu sebesar Rp41 miliar.

        Strategi agresif untuk ekspansi Mitra10 juga berdampak positif pada Perseroan, dimana penjualan segmen ritel modern mampu tumbuh 8,1% dan berkontribusi sebesar 35% terhadap penjualan konsolidasi CSAP. Adapun segmen distribusi tumbuh 2,2% pada triwulan III-2020 dan menjadi kontributor utama dengan porsi 65% atas total penjualan perusahaan.

        Baca Juga: Gokil Sih! Gak Henti Ekspansi CSAP Buka Mitra10 di Bekasi

        Apabila dilihat berdasarkan area penjualan, area Jawa dan Bali menjadi kontributor utama pendapatan konsolidasi Perseroan (distribusi & ritel), tercatat setidaknya 76% penjualan bersumber dari wilayah tersebut, di peringkat kedua area Sumatera dengan porsi 15% dan selanjut secara berturut-turut, area Sulawesi (5%) dan Kalimantan (4%).

        “Perseroan meyakini dengan strategi ekspansi yang agresif pada ritel modern akan memberikan pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan dan memberikan nilai tambah bagi pada pemegang saham CSAP,” tandasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Annisa Nurfitri
        Editor: Annisa Nurfitri

        Bagikan Artikel: