Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        DANA dan OVO Merger? Perusahaan Milik Konglomerat Eddy Sariaatmadja Bongkar Faktanya....

        DANA dan OVO Merger? Perusahaan Milik Konglomerat Eddy Sariaatmadja Bongkar Faktanya.... Kredit Foto: DANA
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Kabar merger dua startup fintech Tanah Air, OVO dan DANA, kian santer terdengar belakangan ini. Terlebih lagi dengan adanya transaksi pengambilalihan 4,6% saham baru PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (Emtek) yang merupakan afiliasi dari DANA oleh H Holdings Inc yang merupakan afiliasi dari Grab Holdings Inc.

        Menanggapi hal tersebut, manajemen Emtek menegaskan bahwa kabar merger antara DANA dan OVO hanyalah spekulasi. Adapun transaksi pengambilalihan saham itu tidak ada hubungannya dengan pemberitaan merger kedua perusahaan pembayaran tersebut. Emtek kembali menegaskan, pihaknya bersama dengan Grab saat ini banyak berinvestasi dalam pengembangan ekosistem digital di Indonesia. Keduanya pun beberapa kali berdiskusi untuk mengembangan peluang bisnis baru. Baca Juga: BKSL Jual AEON Mall Sentul City Seharga Rp1,9 Triliun, Kenapa Ya?

        "Ketika Emtek memutuskan untuk melakukan penerbitan saham guna mendapatkan tambahan modal untuk mengembangkan bisnisnya di sektor digital, media, dan layanan kesehatan, Grab menyatakan minatnya untuk berpartisipasi, yang pada akhirnya direalisasikan melalui investasi oleh H Holdings Inc," tegas manajemen, Senin, 19 April 2021. Baca Juga: Nilai Tukar Rupiah Hari Ini, 19 April 2021: Perkasa di Asia dan Dunia Gara-Gara China!

        Lebih lanjut, Emtek meyakini hubungan antara perusahaan dengan Grab dapat menciptakan peluang untuk berinvestasi di bisnis yang ada saat ini serta bisnis baru yang bersinggungan dengan perusahaan di masa mendatang. Terlebih lagi, dalam beberapa tahun terakhir Emtek tengah mengembangkan bisnis di bidang layanan kesehatan dan ekonomi digital sehingga terus memperkuat permodalan melalui penerbitan saham baru.

        "Mengingat Emtek memiliki beberapa investasi strategis di ekosistem digital, kami yakin akan ada peluang baru dalam ekonomi digital yang dapat dimanfaatkan Emtek dengan menggunakan modal yang dihimpun melalui PMTHMETD. Tidak menutup kemungkinan peluang tersebut akan berkaitan dengan bisnis Grab atau peluang baru yang dapat dikembangkan melalui kerja sama antara Grab dan Emtek," katanya lagi.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Lestari Ningsih
        Editor: Lestari Ningsih

        Bagikan Artikel: