Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Ubah Gas Tak Bermanfaat Jadi Oksigen, Menteri BUMN Erick Thohir 'Acungi Jembol' PLN

        Ubah Gas Tak Bermanfaat Jadi Oksigen, Menteri BUMN Erick Thohir 'Acungi Jembol' PLN Kredit Foto: Antara/Dhemas Reviyanto
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Menteri BUMN Erick Thohir mengapresiasi inovasi PT PLN (Persero) dengan memproduksi oksigen yang memadai untuk kebutuhan masyarakat selama pandemi. Terobosan yang dilakukan PLN layak dijadikan contoh untuk perusahaan lain.

        "Sesuatu yang tadinya tidak bermanfaat, diproses lima kali akhirnya menjadi oksigen medis yang lulus tes dari Kementerian Kesehatan. Terlebih lagi, nilai investasi yang dikeluarkan PLN tidak terlalu besar," ungkap Erick di sela kunjungan langsung di fasilitas produksi oksigen di PLTGU Muara Karang, Kamis (12/8/2021).

        Baca Juga: PLN Siap Produksi Hingga 2 Ton Oksigen per Hari, Dukung Penanganan Covid-19

        Erick menambahkan, peran PT PLN menjadi bukti konkret bahwa BUMN benar-benar hadir di tengah masyarakat. Menurutnya, BUMN jangan pernah lelah melayani masyarakat melalui terobosan yang dilakukan dengan bergotong royong.

        Produksi oksigen PLTGU Muara Karang dapat memenuhi kebutuhan rumah sakit yang membutuhkan sekitar 30 meter kubik (m3) per hari.

        Pendistribusian tabung gas oksigen dilakukan secara simbolik oleh Direktur Utama PLN, Zulkifli Zaini, dan Komisaris Utama PLN, Amien Sunaryadi, serta disaksikan oleh Menteri BUMN dengan menyerahkan tabung 1 m3 langsung kepada Direktur Utama RSUD Pasar Minggu dan Direktur Utama RSI Cempaka Putih.

        Melalui penyerahan ini pula, tabung gas oksigen hasil PLTGU Muara Karang secara serempak tersalurkan ke rumah sakit yang membutuhkan, rumah sakit rujukan Covid-19 dan rumah sakit sekitar pembangkit.

        Mekanisme penyerahan dan pengambilan tabung diatur untuk setiap rumah sakit yang sesuai dengan kriteria agar dapat memperoleh oksigen dari PLN setiap dua hari sekali. Langkah ini dilakukan seiring dengan komitmen PLN selaku BUMN untuk dapat bersinergi dengan pemerintah dalam penanganan Covid-19.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Bethriq Kindy Arrazy
        Editor: Puri Mei Setyaningrum

        Bagikan Artikel: