Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Investasi di Octo Mobile Kini Makin Asik, Produk Investasinya Dijamin Lengkap

        Investasi di Octo Mobile Kini Makin Asik, Produk Investasinya Dijamin Lengkap Kredit Foto: CIMB Niaga
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        OCTO Mobile, aplikasi digital banking dari PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga), terus mengakselerasi kapabilitas fitur dan layanannya agar dapat menjadi solusi beragam kebutuhan finansial nasabah, termasuk untuk berinvestasi. Melalui Super App ini, nasabah yang ingin memulai investasi pada instrumen keuangan bisa melakukannya dengan mudah langsung dari ponsel tanpa harus datang ke kantor cabang.

        Selain menawarkan kemudahan, OCTO Mobile juga menyediakan produk investasi yang lengkap. Nasabah bisa memilih instrumen investasi sesuai kebutuhan dan profil risiko masing-masing.

        Mulai dari deposito berjangka, tabungan berjangka, tabungan valuta asing, reksa dana, obligasi, hingga asuransi. Untuk memantau perkembangan investasi, nasabah juga bisa melihat ringkasan semua portofolio investasinya di OCTO Mobile. Baca Juga: OCTO Mobile Tawarkan Program Belanja Kemerdekaan di E-Commerce

        Head of Digital Banking, Branchless and Partnership CIMB Niaga Bambang Karsono Adi mengatakan, pengembangan kapabilitas OCTO Mobile hingga memiliki fitur investasi yang komprehensif sejalan dengan strategi digitalisasi CIMB Niaga dalam melayani nasabah.

        ”Hadirnya fitur dan layanan yang selalu relevan dengan kebutuhan nasabah, diharapkan dapat meningkatkan customer experience dan pertumbuhan bisnis. Hal ini terlihat dari naiknya transaksi double digit per 30 Juni 2021 masing-masing untuk pembukaan deposito berjangka, transaksi reksa dana, maupun transaksi obligasi. Kami optimis ke depan investasi melalui OCTO Mobile akan terus meningkat seiring dengan preferensi nasabah di era digital,” kata Bambang dalam Diskusi Bersama CIMB Niaga di Jakarta, Senin (30/8/2021).

        Bambang menjelaskan, salah satu pilihan investasi yang menarik bagi nasabah yang baru memulai investasi melalui OCTO Mobile yaitu reksa dana. CIMB Niaga tercatat sebagai Agen Penjual Reksa Dana yang bekerjasama dengan Manajer Investasi (MI) terpercaya. Nasabah bisa mendapatkan akses kurasi reksa dana dari 11 MI baik lokal maupun multinasional di OCTO Mobile dengan pilihan hingga 74 reksa dana yang bisa dibeli sesuai profil risiko.

        Salah satu reksa dana yang ditawarkan yaitu CIMB Niaga Regular Investment Saving Plan (CRISP) mulai dari Rp100 ribu dengan jangka waktu 12 bulan hingga 10 tahun. Dengan budget yang terjangkau tersebut, nasabah bisa membangun kebiasaan untuk berinvestasi guna menyiapkan masa depan. Baca Juga: Pakai Scan QRIS OCTO Mobile, Transaksi Belanja di Masa PPKM Tetap Sehat dan Aman

        Adapun untuk berinvestasi reksa dana melalui OCTO Mobile, nasabah harus memiliki single investor identification (SID) serta melengkapi profil risikonya. Langkah untuk mendaftarkan SID dapat dilakukan dengan memilih menu daftar & investasi pada OCTO Mobile. Kemudian pilih reksa dana, lengkapi profil risiko, dan rekening akan diproses. CIMB Niaga akan melakukan verifikasi sebelum SID diterbitkan dan akses transaksi reksa dana melalui OCTO Mobile diberikan kepada nasabah. 

        Setelah nasabah memperoleh nomor SID dan profil risiko, selanjutnya dapat bertransaksi reksa dana untuk pertama kalinya langsung dari OCTO Mobile, memilih dan membandingkan berbagai jenis tipe produk reksa dana serta melakukan transaksi pembelian (subscription), melakukan penjualan kembali (redemption), dan pengalihan (switching). Aplikasi OCTO Mobile amat mudah di-download dari App Store maupun Play Store untuk membuka rekening di CIMB Niaga sepenuhnya tanpa harus lewat cabang.

        "Dengan kemudahan dan kelengkapan fitur investasi yang disediakan OCTO Mobile, kami berharap nasabah dapat memanfaatkannya untuk mengelola dana sehingga dapat disiapkan untuk masa depan yang lebih baik,” ungkap Bambang.

        Bagi masyarakat yang tertarik merasakan kemudahan dan keuntungan investasi melalui OCTO Mobile tetapi belum memiliki rekening CIMB Niaga, maka bisa membuka rekening untuk pertama kali melalui OCTO Mobile. Seluruh proses mulai dari pengisian data hingga verifikasi akan dilakukan lewat aplikasi tanpa perlu keluar rumah, apalagi harus datang ke kantor cabang. Setelah itu, nasabah dapat langsung menikmati semua fitur yang tersedia di OCTO Mobile, termasuk untuk berinvestasi.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Fajar Sulaiman
        Editor: Fajar Sulaiman

        Bagikan Artikel: