Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Satgas Tegaskan: Pengendalian Covid-19 Merupakan Tanggung Jawab Bersama!

        Satgas Tegaskan: Pengendalian Covid-19 Merupakan Tanggung Jawab Bersama! Kredit Foto: Antara/Aprillio Akbar
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Satuan Tugas Penanganan Covid-19 menekankan upaya penanganan pandemi Covid-19 tak hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga merupakan tanggung jawab bersama, termasuk masyarakat.

        Untuk itu, Kepala Bidang Penanganan Kesehatan Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Alexander Ginting mengimbau masyarakat untuk tetap mematuhi dan menegakkan protokol kesehatan.

        Baca Juga: Satgas Covid-19: Cegah Lonjakan Paska Nataru Dengan Langkah Antisipatif Sejak Dini

        "Upaya penanganan Covid-19 adalah tangugng jawab bersama. Masyarakat berperan memakai masker, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan (3M), termasuk segerakan vaksinasi. Sementara, pemerintah berperan dengan 3T (testing, tracing, dan treatment)," kata Alex dalam dialog virtual, Selasa (14/12/2021).

        Alex mengatakan, imbauan ini disosialisasikan guna menjaga negara agar virus Covid-19 di Tanah Air dapat terkendali sehingga tetap aman dari risiko virus tersebut.

        Perwakilan Satgas Covid-19 itu mengungkapkan, saat ini kondisi virus Covid-19 di dalam negeri sedang berada di kondisi terendah sejak awal wabah tersebut menyerang Indonesia. Jumlah kasus yang tercatat hanya sebanyak 3% dan kasus meninggal sekitar tujuh sampai belasan kasus dengan case fatality rate di angka 3,38%. Sementara, tingkat bed occupancy rate (BOR) atau keterisian tempat tidur berada di angka 3%.

        Pencapaian ini jauh lebih baik bila dibandingkan dengan kondisi pada Juli lalu. Namun, situasi yang melandai ini perlu dipertahankan agar tidak terjadi lonjakan kasus yang berulang.

        "Ini harus dikawal bersama demi kebaikan kita semua," tandasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Imamatul Silfia
        Editor: Puri Mei Setyaningrum

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: