Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Peluang Besar dalam Industri Halal, Pemerintah Bentuk Lembaga Pemeriksa

        Peluang Besar dalam Industri Halal, Pemerintah Bentuk Lembaga Pemeriksa Kredit Foto: BRI
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Kementrian Perindustrian telah menunjuk Balai Besar Kimia dan Kemasan (BBKK) sebagai salah satu Lembaga Pemeriksa Halal (LPH) di Unit Pelaksanaan Teknis (UPT) Balai Besar dan Baristand milik Kemenperindengan lingkup kegiatan meliputi verifikasi atau validasi.

        Selain itu inspeksi produk dan atau Proses Produk Halal (PPH), inspeksi rumah potong hewan atau unggas atau unti potong hewan/unggas, dan inspeksi, serta audit dan pengujian jika diperlukan terhadap kehalalan produk.

        “Kemenperin juga telah memfasilitasi industri kecil dan menengah dalam pengembangan produk halal, memfasilitasi program pendampingan proses sertifikasi produk dan personel serta infrastruktur halal,”Kata Kepala Badan Standardisasi dan Kebijakan Jasa Industri (BSKJI) Doddy Rahadi.

        Bahkan, lanjut Doddy Kemenperin juga memfasilitasi penyediaan lembaga pemeriksa halal oleh UPT yang berada di bawah BSKJI.

        Doddy memaparkan pemerintah menargetkan Indonesia bisa menjadi pusat industri halal dunia pada tahun 2024. Visi besar ini didukung dengan jumlah penduduk muslim di tanah air sebanyak 231 juta orang atau mencapai 85% populasi negara.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Boyke P. Siregar
        Editor: Boyke P. Siregar

        Bagikan Artikel: