Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Baliho Puan di Lokasi Bencana Semeru, Gak Akan Dapat Pujian Malah Umpatan

        Baliho Puan di Lokasi Bencana Semeru, Gak Akan Dapat Pujian Malah Umpatan Kredit Foto: Twitter/Puan Maharani
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Direktur Rumah Politik Indonesia Fernando EMaS menanggapi soal munculnya baliho Ketua DPR RI Puan Maharani di lokasi bencana erupsi Gunung Semeru.

        Kemunculan baliho di lokasi bencana membuat Fernando tak habis pikir. Fernando menyebutkan, masyarakat terdampak erupsi Gunung Semeru tak butuh baliho.

        Justru masyarakat terdampak tentunya sangat berharap bantuan langsung dari berbagai pihak, alih-alih hanya sekedar penyemangat dari baliho.

        "Misalnya, seperti pemasangan baliho Puan Maharani yang dipasang oleh Relawan Puan disekitar wilayah yang terdampak erupsi," kata Fernando dikutip dari GenPI.co, Selasa (21/12/2021).

        Apalagi sudah sangat jelas tujuan dari pemasangan baliho ini, yang mana untuk kepentingan politik Puan Maharani pada Pilpres 2024.

        Lebih lanjut, menurutnya, sangat tidak etis pemasangan baliho tersebut terjadi di tengah-tengah masyarakat yang sedang menderita karena terdampak erupsi.

        "Bukan dukungan yang akan didapatkan dari masyarakat yang terdampak erupsi atas pemasangan baliho di wilayah mereka, atau bahkan bisa-bisa dapat umpatan atau bahkan kutukan," tutur dia.

        Sebelumnya, telah viral baliho bergambar Puan Maharani di lokasi bencana Semeru. Dalam salah satu baliho itu, terdapat wajah Puan yang dibumbui dengan sejumlah kata-kata.

        Kata-kata itu berisi "Tangismu, Tangisku, Ceriamu, Ceriaku. Saatnya Bangkit Menatap Masa Depan".

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ferry Hidayat

        Bagikan Artikel: