Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Awal Tahun 2022, Brand Otomotif Gelar Pameran di Medan

        Awal Tahun 2022, Brand Otomotif Gelar Pameran di Medan Kredit Foto: Khairunnisak Lubis
        Warta Ekonomi, Medan -

        Awal tahun 2022, kembali brand otomotif gelar pameran di Medan, tepatnya di Sun Plaza. Pameran ini untuk merangsang masyarakat Kota Medan untuk membeli mobil impian atau menukar yang lama dengan yang baru.

        Owner IMS Organizer, Indra Yones mengatakan pameran brand otomotif ini digelar agar masyarakat di Medan dapat langsung mengetahui kelebihan tiap tiap brand.

        Baca Juga: Pegadaian Medan Lakukan Pemberian Vaksin Booster untuk Karyawan dan Keluarga

        "Kita sengaja menggelar dibulan ini, sebab awal tahun adalah waktu yang tepat memperkenalkan brand otomotif," katanya, Senin (14/2/2022).

        Dikatakannya, brand otomotif yang ditampilkan yakni Toyota auto 2000 (veloz dan Rush), Mitsubishi dipo (expander), Astra daihatsu (terios), Kia (seltos), dan Hyundai (creta).

        "Pameran ini kita gelar dari tanggal 14 hingga 20 Februari mendatang, dah untuk hari ini saja, sudah banyak pengunjung yang datang melihat pameran ini," ujarnya.

        Diharapkan dengan pameran ini, tiap brand otomotif makin meningkat pertumbuhan penjualan. Sebab ada beberapa promo yang sudah disiapkan jika pengunjung membeli diwaktu pameran berlangsung.

        "Kita sangat berharap adanya penambahan income bagi tiap brand yang ikut dalam pameran tersebut, dan kami dari EO optimis dan yakin pameran ini sukses hingga berakhirnya pameran ini," pungkasnya. 

        IMS Organizer adalah EO yang khusus membantu para brand otomotif mobil dalam menggelar lounching produk, dan membantu menggelar pameran mobil di tiap mall, plaza atau restoran di Sumatera Utara

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Khairunnisak Lubis
        Editor: Alfi Dinilhaq

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: