- Home
- /
- Kabar Finansial
- /
- Bursa
Penjualan Meningkat, Laba Bersih Aneka Gas Industri Tumbuh Dua Kali Lipat!
PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII) mencatatkan pertumbuhan positif terhadap kinerja keuangan tahun 2021. AGII mencatat, laba bersih meningkat 117,78% dari Rp96,41 miliar pada 2020 menjadi Rp204,18 miliar pada 2021.
Kenaikan laba tersebut ditopang oleh pertumbuhan penjualan sebesar 25,11% (yoy). AGII membukukan penjualan senilai Rp2,19 triliun per Desember 2020 dan meningkat jadi Rp2,74 triliun per Desember 2021. Penjualan gas masih menjadi kontributor pertumbuhan pendapatan bagi AGII. Baca Juga: Saham GoTo Gak Tembus ARA: Ngangkat Gajah Lebih Berat daripada Ngangkat Semut!
Secara tahunan, penjualan produk gas meningkat dari Rp1,95 triliun pada tahun 2020 menjadi Rp2,49 triliun pada tahun 2021. Sementara itu, penjualan jasa dan peralatan naik dari sebelumnya Rp235,26 miliar menjadi Rp242,61 miliar. Hingga Desember 2021, AGII membukukan pendapatan lain-lain sebesar Rp69,51 miliar.
Total aset AGII per akhir tahun 2021 mencapai Rp8,16 triliun. Nilai tersebut lebih tinggi daripada total aset pada akhir 2020 lalu yang sebesar Rp7,12 triliun. Total liabilitas juga mengalami kenaikan, yakni dari Rp3,74 triliun menjadi Rp4,58 triliun.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih
Tag Terkait: