Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Apakah Forex Termasuk Judi?

        Apakah Forex Termasuk Judi? Kredit Foto: Istimewa
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Pasar Forex senantiasa berkembang secara konstan dan teratur. Tuduhan bahwa Forex termasuk judi justru menciptakan kesimpangsiuran dan kesalahpahaman, serta tidak adil bagi para pelaku bisnis Forex. Mari kita meninjau beberapa masalah yang paling umum dan menjelaskan perbedaan utama antara layanan keuangan Forex (seperti OctaFX, FBS, atau InstaForex) di satu sisi, dan ranah perjudian yang meragukan di sisi lain.

        Misinformasi adalah musuh utama edukasi. Hal ini berlaku terutama ketika berbicara tentang bidang yang sangat kompleks seperti Forex, di mana terlalu banyak isu yang muncul di media dan memengaruhi opini publik. Jadi, mari kita mulai dengan pembahasan topik yang paling penting.

        Baca Juga: Review Broker Forex yang Cocok dan Nyaman Untuk Pemula

        Apa itu Forex?

        Forex adalah sekelompok mata uang asing yang dinamis dan berperan penting dalam transaksi komersial global. Sederhananya, Forex mencakup 'Valuta Asing' dan proses pertukaran dari satu mata uang ke mata uang lain. Pasar Valuta Asing terdesentralisasi secara alami. Semua transaksi berlangsung secara online sepenuhnya dan melibatkan banyak negara, mata uang, dan komoditas yang berbeda.

        Lingkup Forex—Siapa Saja Pemain Forex?

        Pelaku utama industri Forex adalah broker itu sendiri dan para kliennya. Broker merupakan perusahaan yang menyediakan layanan trading, sedangkan klien merupakan pengguna layanan tersebut yang notabene merupakan orang biasa.

        Layanan trading Forex juga mengandalkan hubungan penting dengan para penyedia likuiditas. Mereka berfungsi sebagai mediator yang sangat dibutuhkan untuk memberikan akses trader masuk ke pasar Forex, menawarkan estimasi nilai paling akurat untuk mata uang yang diperdagangkan.

        Ada broker Forex global dan lokal—makin besar jangkauan dan cakupan perizinan, makin besar broker Forex tersebut.

        Ada Apa dengan Masalah Perizinan?

        Broker Forex global beroperasi di banyak negara. Mereka dapat beroperasi secara global berkat beragam dokumen internasional. Sebagai perusahaan bisnis internasional, mereka perlu melengkapi banyak dokumen pendukung yang diperlukan agar dapat menyediakan layanan keuangan global bagi klien di seluruh dunia.

        Keunggulan utama broker Forex global terletak pada kondisi trading yang disediakan untuk para klien. Broker Forex global dapat menawarkan lebih banyak variasi instrumen dengan kondisi trading yang fair dan kompetitif. Keunggulan-keunggulan itu jarang tersedia di pasar Forex.

        Seperti dibahas di atas, desentralisasi sangat penting untuk pasar Forex. Pasar Forex beroperasi—tanpa kecuali—secara online dan melintasi berbagai wilayah dan benua, mata uang nasional, dan komoditas yang berbeda-beda. Bahkan, broker lokal pun harus menggunakan beberapa fitur dan keunggulan dari mitra internasional, seperti sistem pembayaran dan layanan lainnya. Jadi, Forex sepertinya tidak dapat dibatasi pada satu negara tertentu saja.

        Forex dan Tuduhan Perjudian

        Kesimpangsiuran antara topik keuangan Forex yang mapan dan bidang perjudian tampaknya sangat rumit. Namun, perlu dicatat: Forex bukanlah modus perjudian. Tuduhan itu sangat jauh dari kebenaran. Ini seperti ketika seseorang melompat dari jendela dan terluka, bukan berarti trotoarlah yang bertanggung jawab atas cedera yang dideritanya.

        Ya, memang ada risiko dalam aktivitas trading. Tidak ada rahasia tentang hal ini karena semuanya tercantum pada spanduk iklan dan catatan kaki dalam dokumen pendaftaran ke broker Forex.

        Jarang ada kepastian mutlak dalam hidup. Menikahi seseorang atau melamar pekerjaan juga mengandung risiko yang signifikan. Namun, tidak ada kepastian sama sekali dalam judi—hanya firasat, keserakahan, dan kecanduan. Penjudi bertaruh pada hasil yang mereka sendiri tak punya cara sedikit pun untuk memastikannya. Oleh karena itu, mereka hanya dapat mengandalkan keberuntungan, peluang, dan nasib baik.

        Forex berbeda. Ada serangkaian teknik, strategi, dan metode yang dapat menyesuaikan keputusan trading sesuai keinginan Anda. 'Pengetahuan adalah kekuatan' bukan sekadar omong kosong: Inilah yang membedakan trader sukses dengan trader yang tak terlalu sukses.

        Forex menyediakan fasilitas untuk menerapkan target keuntungan (profit target) dan perintah penghentian kerugian (stop loss) bagi para trader-nya secara individual. Selain itu, broker Forex (seperti OctaFX, FBS, atau InstaForex) menerapkan langkah-langkah pengamanan seperti 'proteksi saldo negatif', analisis fundamental dan teknikal— semuanya terangkum dalam konsep 'manajemen risiko' yang diakui oleh industri ini. Di sisi lain, 'manajemen risiko' tidak tersedia dalam perjudian.

        Jadi, Forex Bukan Perjudian?

        Sekali lagi: ini bukan judi.

        Perjudian adalah ketika seseorang selalu merasa tidak yakin akan peluang mereka untuk menang. Peluang mereka untuk menang itu selalu jauh lebih rendah daripada institusi tempat mereka bertaruh. Seseorang tidak dapat menganalisis atau memperkirakan kombinasi berikutnya dari mesin slot atau hasil permainan kartu Blackjack.

        Sementara, trader Forex yang serius harus meneliti, merancang, dan menguji berbagai strategi trading yang akan menghasilkan peluang menguntungkan bagi mereka. Mereka dapat menggunakan beragam alat analisis yang berbeda untuk mendeteksi tren pasar dan menerapkannya untuk meningkatkan daya saing mereka, membuka posisi yang akan menguntungkan bagi mereka.

        Baca Juga: Apa Itu Trading Forex? Trader Wajib Tahu! Begini Cara Kerjanya

        Tonggak untuk mendapatkan posisi trading yang menguntungkan adalah persiapan penuh untuk menghadapi dinamika pasar melalui riset, menjalankan 'manajemen risiko' secara serius, dan menghimpun pengetahuan yang relevan. Latihan dan edukasi semacam ini mengarah pada pola-pola trading yang terampil.

        Abida Muttaqiena, seorang praktisi trading Forex, menekankan bahwa Forex termasuk aktivitas trading di pasar keuangan yang sah dan diakui secara internasional. Prospek keuntungan dan risiko kerugiannya dapat dianalisis, bukan berlandaskan pada firasat dan hoki seperti perjudian. Trader Forex pun mampu meraih kesuksesan dengan tekun belajar dan meningkatkan keterampilan analisis fundamental, teknikal, dan manajemen risiko.

        Pelajaran yang dapat dipetik

        Pasar Forex terdesentralisasi, tetapi pada saat yang sama merupakan pasar keuangan yang diatur secara global dan sangat mapan. Selain itu, perjudian bukanlah Forex, dan Forex bukanlah perjudian seperti yang dituduhkan oleh beberapa orang di internet. Ada keahlian trading yang dapat dipelajari dan keuntungan reguler yang dapat diperoleh, bahkan pendapatan berulang. Namun, sebagaimana lazimnya upaya yang sah untuk berkembang di pasar keuangan, seseorang harus siap untuk melatih keterampilan trading melalui edukasi dan pembelajaran.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Puri Mei Setyaningrum

        Bagikan Artikel: