Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Ikut Beri Bocoran Reshuffle 15 Juni, Eko Kuntadhi: Erick dan BGS Pindah Posisi, PAN Masuk, Mas Roy?

        Ikut Beri Bocoran Reshuffle 15 Juni, Eko Kuntadhi: Erick dan BGS Pindah Posisi, PAN Masuk, Mas Roy? Kredit Foto: Instagram/Eko Kuntadhi
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Presiden Joko Widodo (Jokowi) diisukan akan melakukan reshuffle kabinet pada Rabu, 15 Juni 2022 besok. Jokowi kabarnya melakukan reshuffle kabinet untuk yang terakhir kalinya sebelum menyelesaikan masa jabatan sebagai Presiden pada 2024 mendatang.

        Mendengar kabar Jokowi melakukan reshuffle kabinet besok, Aktivis media sosial Eko Kuntadhi turut merespon melalui akun Twitter pribadinya. Eko Kunthadhi mendapatkan kabar mengenai beberapa nama yang akan di reshuffle oleh Jokowi.

        Baca Juga: Pengamat: "Menteri Seperti ini Selayaknya Cepat di-Reshuffle"

        Ia menyebutkan Erick Thohir sebagai menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) akan pindah posisi. Selain itu Menteri perekonomian ada yang diganti. Lanjutnya, Eko mengatakan jika ada kabar Partai Amanat Nasional (PAN) akan masuk.

        "Bocoran reshuffle kabinet mulai beredar, Erick dan BGS pindah posisi. Menko ada yang diganti. PAN kabarnya ikut masuk," tulis Eko Kunthandi dikutip dari @_ekokuntadhi pada 14 Juni 2022.

        "Sedangkan Mas Roy, tetap di posisinya. Sebagai pakar Telepancika," sambungnya.

        Baca Juga: Zulkifli Hasan Bakal Dipanggil Jadi Menteri di Tengah Isu Reshuffle, Jazilul PKB: Boleh Saja Ge-er

        Sebelumnya, Kabarnya ada 5 menteri yang bakal di-reshuffle oleh Jokowi. Informasi yang dihimpun menteri tersebut berasal dari bidang ekonomi, yakni Menteri BUMN, Menteri ATR/BPN, Menteri Perdagangan, Menteri Pertanian, dan Menteri Perhubungan.

        Tak hanya itu. Mantan Menparekraf Wishnutama juga disebut-sebut bakal kembali menjadi menteri atau mengisi satu dari 10 kursi wamen yang masih kosong.

        Isu perombakan kabinet atau reshuffle 15 Juni 2022 yang melibatkan 5 posisi menteri menguat setelah sejumlah tokoh masuk dan keluar Istana, salah satunya Mantan Panglima TNI Marsekal (Purn) Hadi Tjahjanto.

        Senior PDI Perjuangan (PDIP) menguatkan informasi bakal ada lima menteri yang akan digeser pada reshuffle terdekat. Terkait hal itu, politisi PDIP Hendrawan Supratikno mengaku sudah mendengar adanya kabar tersebut.

        Baca Juga: Sebut Reshuffle Gak Penting, Omongan Mardani Ali Sera Menohok: Yang Penting Harga-harga Turun

        "Soal lima menteri yang di-reshuffle kami juga sudah dengar. Tapi nanti saja, tunggu info resmi dari istana. Jangan mendahului Presiden," ujar Hendrawan di Jakarta, Selasa (14/6/2022).

        Selain itu beredar kabar Partai yang disebut-sebut berpeluang masuk kabinet adalah Partai Amanat Nasional (PAN). Parpol yang diketuai Zulkifli Hasan itu pada Agustus 2021 lalu secara resmi menjadi anggota partai koalisi pemerintah. PAN diperkenalkan sebagai sahabat baru koalisi.

        Baca Juga: Bocor 5 Nama Menteri yang Bakal Kena Reshuffle oleh Jokowi, Hendrawan PDIP: Kami Sudah Dengar

        Terkait hal itu, Ketua DPP PAN Bima Arya Sugiarto mengaku sudah mendengar ada isi reshuffle kabinet. Dia memastikan partainya akan mendapat jatah satu kursi menteri.

        "Informasinya kalau posisi menteri mungkin satu ya. Tetapi yang lainnya belum kami pastikan," ujar Bima Arya di Kantor DPP PAN, Jakarta, Selasa (14/6/2022).

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ayu Almas

        Bagikan Artikel: