Tender harga minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO) di PT Kharisma Pemasaran Bersama Nusantara (KPBN) tercatat naik menjadi Rp11.128/kg pada Jumat (19/8/2022). Dengan demikian, terdapat kenaikan sebesaer Rp178/kg, jika dibandingkan dengan tender harga CPO pada Kamis (18/8/2022) yang mencapai Rp10.950/kg.
Melansir laman InfoSAWIT, pada Senin (22/8/2022) untuk wilayah Belawan & Dumai, tender harga CPO mencapai Rp11.128/kg, sementara untuk tender harga CPO di Teluk Bayur dibuka Rp11.008/kg, namun terjadi Withdraw (WD) dengan penawaran tertinggi Rp10.813/kg.
Baca Juga: Harga CPO di KPBN Periode Ini Kembali Turun
Selanjutnya, tender harga CPO di Talang Duku dibuka Rp11.008/kg, namun terjadi WD dengan penawaran tertinggi Rp10.878/kg. Untuk tender harga CPO di Lampung mencapai Rp10.987/kg, tender harga CPO di Palembang dibuka Rp11.028/kg, namun WD dengan penawaran tertinggi Rp10.788/kg serta untuk tender harga CPO di Kalimantan Barat mencapai Rp11.028/kg.
Adanya kenaikan tender harga CPO di KPBN menjadi harapan bagi petani sawit, lantaran akan berdampak pada kenaikan harga tandan buah segar (TBS) sawit. Ditambah lagi, pemerintah melalui Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan telah meyakini bahwa harga TBS sawit akan bisa kembali di atas level harga Rp2.000/kg, seperti dalam keterangan resminya, belum lama ini.
Baca Juga: India Mulai Ambil Langkah, Ekspor CPO Indonesia Bakal Terdampak?
Merujuk informasi dari Jaringan Petan Sawit Nasionak (JPSN) di lapangan, harga TBS sawit masih jauh dari level Rp2000/kg. Dari informasi petani sawit di sejumlah sentra perkebunan kelapa sawit wilayah Bangka Belitung, Bengkulu, dan Kalimantan, rata-rata TBS sawit swadaya masih diperdagangkan sekitar Rp1.050/kg sampai 1.800/kg.
Berikut rincian hasil Tender KPBN (Rp/Kg), exclude PPN periode Jumat (19/8/2022):
CPO_____
Belawan & Dumai Rp11.128-PHPO, EUP
T.Bayur Rp11.008 (WD). Penawaran tertinggi Rp10.813-WIRA
T.Duku Rp11.008 (WD). Penawaran tertinggi Rp10.878-EUP
Lampung Rp10.978 (WD).
Palembang Rp11.028 (WD). Penawaran tertinggi Rp10.788-MM
Kalimantan Barat Rp11.028-EUP
CPKO_____
Lampung Rp12.490 (WD). Penawaran tertinggi Rp10.399-SIP
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Ellisa Agri Elfadina
Editor: Ayu Almas
Tag Terkait: