Jokowi Presiden yang Nggak Baca Buku dan Nggak Pernah Demo, Andi Sinulingga: Jangan Bandingkan dengan SBY, Jauhlah!
Wakil Ketua Umum Partai Gelora, Fahri Hamzah, membuat perbandingan menarik antara dua sosok Presiden Indonesia, yaitu Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Joko Widodo (Jokowi). Hal ini pun langsung ditanggapi Mantan politikus Golkar Andi Sinulingga.
Menurutnya, perbandingan antara dua sosok tersebut tidak sepadan sebab SBY dinilainya sangat jauh lebih baik daripada Jokowi.
Baca Juga: PDIP Yakin Ucapan Jokowi Bukan Bentuk Dukungan ke Prabowo sebagai Capres 2024: Kita Semua Tahu...
"Jangan banding-bandingkan dengan SBY, jauhlah," ujar Sinulingga dikutip dari unggahan twitternya, @AndiSinulingga (9/11/2022).
Sinulingga menyebut, SBY sosok Jenderal yang terdidik. Tidak hanya itu, bicaranya pun terukur. Seorang Presiden produktif dan inspiratif pada masanya.
"SBY itu Jenderal terdidik, bicaranya terukur, produktif & inspiratif," lanjutnya.
Tambah Sinulingga, selain bicaranya terukur, dan sosok inspiratif. SBY juga kalkulatif, tidak sembarang membangun sesuatu.
"SBY jika ada masalah, ditimbang (kadang kelihatan lambat), tapi ditimbang dengan baik, begitu juga hubungan luar negeri. SBY banyak baca," tegasnya.
Pada unggahannya, Sinulingga mengunggah potongan video Wakil Ketua DPP Partai Gelora Fahri Hamzah.
Baca Juga: Buka Suara Soal Dukungan Jokowi Buat Prabowo, Demokrat Keheranan: Beda Sama SBY, Dia Tak Pernah...
Pada video berdurasi 1 menit 6 detik itu, terlihat Fahri Hamzah menggambarkan sosok SBY yang sangat jauh berbeda dengan Presiden Indonesia saat ini, Joko Widodo.
"Dari sisi kemampuan berpikir, pak SBY memang jauh lebih baik. Dia kalau pidato, canggih. Ini kawan ini (Jokowi) gak baca buku. Sudah bukan angkatan reformasi, gak pernah demo, tiba-tiba cinta Metallica. Dari mana itu?," ujar Fahri Hamzah pada potongan video yang telah ditonton 17 ribu kali itu.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ayu Almas