Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Bayan Resources Milik Taipan Low Tuck Kwong Dapat 'Uang Kaget' Puluhan Miliar Rupiah Gara-Gara Menang....

        Bayan Resources Milik Taipan Low Tuck Kwong Dapat 'Uang Kaget' Puluhan Miliar Rupiah Gara-Gara Menang.... Kredit Foto: Rawpixel/Carol M Highsmith
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT Bayan Resources Tbk (BYAN), perusahaan milik taipan batu bara Low Tuck Kwong mendapat "uang kaget" senilai puluhan miliar rupiah. Hal itu berkaitan dengan perkara hukum yang melibatkan Bayan Resources dan BCBC Singapore Pte.Ltd (BCBCS).

        Direktur Bayan Resources, Jenny Quantero, mengungkapkan bahwa Bayan Resources memenangkan perkara hukum atas sengketa anak usaha patungan antara BYAN dan BCBCS, yakni PT Kaltim Supacoal (KSC). Singapore International Commercial Court (SICC) telah menjatuhkan keputusan atas biaya pada 19 Desember 2022.

        Baca Juga: Orang Kaya Mah Bebas! Low Tuck Kwong Habiskan Rp10 Miliar Lebih Borong Saham Bayan Resources Jelang Bagi-Bagi Dividen!

        "SICC telah memerintahkan agar BCBCS membayar kepada BYAN sejumlah S$4,69 juta (setara dengan Rp52,9 miliar, asumsi kurs Rp11.500 per dolar Singapura) untuk biaya dan pengeluaran serta bunga dengan tarif sebesar 5,33% per tahun yang dihitung mulai 19 Desember 2022 sampai jumlah tersebut dibayar sepenuhnya kepada perusahaan," ungkapnya dalam keterbukaan informasi, Rabu, 21 Desember 2022.

        Ia menambahkan, tidak ada dampak material terhadap kondisi keuangan Bayan Resources berkenaan dengan hal tersebut. Untuk diketahui, perkara hukum tersebut bermula ketika BCBCS mengajukan tuntutan Wasted Expenditure Claim terhadap Bayan ke SICC. Dalam prosesnya, SICC memutuskan menolak seluruh tuntutan BCBCS atas pengembalian seluruh pengeluaran atau investasi, kerugian atas kehilangan kesempatan untuk memperluas kapasitas pabrik upgrading batu bara tambang menjadi 3 juta ton per tahun, dan untuk mendapat keuntungan (Loss of Chance Claim).

        Dengan keputusan tersebut, Bayan Resources memilik hak untuk melikuidasi KSC sehingga menutup peluang dan akses bagi BCBCS dalam mendapatkan kembali investasi yang telah dikeluarkan. Bahkan, jika Bayan tidak melikuidasi KSC, BCBCS tidak akan mendapatkan kembali investasi yang telah dikeluarkan.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Lestari Ningsih
        Editor: Lestari Ningsih

        Bagikan Artikel: