Tak Macam Jokowi, Anies Baswedan Sudah Biasa Ogah-ogahan Saat Dijabat Masyarakat: Aslinya Ya Begitu
Pengamat politik Jhon Sitorus menguliti habis sikap yang ditunjukkan oleh Anies Baswedan jelang kontestasi Pilpres 2024.
Dirinya geram karena mantan menteri pendidikan tersebut terlihat ogah-ogahan saat berjabat tangan dengan seorang warga di sebuah rumah makan.
Baca Juga: Kaos Anies Baswedan Ramai Ditanggapi, Elite NasDem: Tanda Dia Punya Tempat di Hati
Menurutnya hal tersebut merupakan bukti dari sifat tokoh unggulan untuk menjadi presiden itu yang sebenarnya.
Ia menilai bahwa sebuah jiwa merakyat memang tidak bisa berpura-pura. Jhon menyebut Anies apabila tak ada kamera akan memasang wajah aslinya, yakni cemberut.
"Jiwa MERAKYAT itu memang tidak bisa PURA-PURA. Begitu ada dibelakang KAMERA dan luar SKENARIO maka WAJAH ASLI auto keluar, CEMBERUT," tulis @Miduk17 dilihat pada Kamis (26/01/2023).
Jhon juga menilai Anies tak ingin berjabat dengan rakyat karena berasal dari kalangan elit.
Baca Juga: AHY Resmi Dukung Anies Baswedan, Keleluasaan NasDem Berkurang: Mereka Tak Mungkin Memutuskan Sendiri
Sejatinya yang demikian tak suka tangannya bersentuhan dengan rakyat. Karena dia bukan lahir di kalangan rakyat, dia lahir di kalangan elit," tandasnya.
Lebih lanjut, Jhon menyebut bahwa sikap Anies tak hanya satu-dua kali saja. Secara blak-blakan, Jhon bahkan menyampaikan bahwa tindak tanduk asli Anies memang begitu adanya.
Baca Juga: NasDem Mulai Dekati Gerindra, Sinyal Duet Prabowo-Anies Baswedan Terbuka: Insya Allah, Menang!
"Bukan sekali dua kali saya lihat dia begini. Dulu sering perhatiin dari dekat saat ada pertemuan. Aslinya ya begitu," ungkapnya di kolom komentar.
Selain itu, politikus PDIP Ruhut Sitompul juga ikut menanggapi perihal video Anies tersebut. Ia menyebut bahwa selama ini Anies hanya berpura-pura dan kini kepalsuan tersebut akhirnya terlihat.
"Kepalsuan itu akhirnya tidak bisa ditutup-tutupi, begitulah ga’benar. kadrun sich MERDEKA," tulis Ruhut seperti dikutip pada Kamis (26/1/2023).
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait: