Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Kubu Zulkifli Hasan Majukan Anak Buah Megawati, Arsul Sani: Kami Hormati, Nantinya Bisa Dibawa...

        Kubu Zulkifli Hasan Majukan Anak Buah Megawati, Arsul Sani: Kami Hormati, Nantinya Bisa Dibawa... Kredit Foto: Antara/M Risyal Hidayat
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Wakil Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Arsul Sani menyambut baik usulan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan, yang berniat menduetkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dengan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir dalam Pilpres 2024.

        Sebagai mitra Koalisi Indonesia Bersatu (KIB), kata Arsul, dia menghormati perkembangan yang ada dalam PAN di Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) di Semarang pada Minggu (26/2/23) lalu. Adapun Ganjar Pranowo dan Erick Thohir didukung untuk menjadi pasangan calon di Pilpres 2024 nanti.

        Baca Juga: Di Depan Jokowi, Zulkifli Hasan Klaim Erick Thohir sebagai Kader PAN

        "Sebagai mitra koalisi di KIB, tentu PPP menghormati dan menyambut positif apa yang berkembang di Rakornas PAN untuk mengusulkan paslon Ganjar Pranowo dan Erick Thohir sebagai bacapres dan bacawapres," kata Arsul saat dihubungi Warta Ekonomi, Senin (27/2/23).

        Arsul menuturkan, usulan tersebut nantinya dibawa dalam musyawarah KIB bersama dengan para mitra Koalisi. Dia juga tak menyangkal, Ganjar Pranowo dan Erick Thohir masuk dalam jajaran figur yang potensial di internal PPP sendiri.

        "Paslon ini nantinya bisa dibawa ke forum musyawarah KIB bersama Partai Golkar dan PPP. Nama Ganjar Pranowo dan Erick Thohir sendiri adalah nama-nama yang juga populer sebagai sosok-sosok potensial yang oleh jajaran PPP di berbagai daerah disuarakan sebagai bacapres dan bacawapres," katanya.

        Kendati demikian, Arsul menegaskan bahwa PPP belum menggelar forum Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) untuk menetapkan pasangan calon capres-cawapres untuk ditawarkan ke KIB. Kendati demikian, dia tetap menghormati hasil dari Rakornas PAN hari Minggu lalu.

        Baca Juga: Tiba-tiba Kaitkan Agama Sama Kasus Mario Dandy, Grace Natalie Langsung Dikuliti: Ini Ciri Khasnya...

        "Namun PPP memang belum mengadakan forum Musyawarah Kerja Nasional yang akan memfinalkan paslon yang akan dibawa ke KIB. Yang jelas PPP mengucapkan selamat Rakornas kepada PAN," tandasnya.

        Sebagaimana diketahui, Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan, menyinggung nama capres-cawapres yang akan diusung partainya dalam gelanggang Pilpres 2024. Hal tersebut dia ungkap dalam sambutannya di Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) PAN tahun 2023 di Semarang pada Minggu (26/2/2023) lalu.

        Baca Juga: IKN Segera Banjir Lapangan Sepak Bola, Jokowi Kembali Tebar Janji: Pembangunannya Akan Dibiayai FIFA

        "Pak Presiden, di panggung ini ada sosok pewayangan keluarga Pandawa, Putra Raja Astina yang bernama Werkuduro atau juga yang dikenal dengan nama Bimasena. Dan ini ada Pak Ganjar dan Pak Erick Thohir Pak, kelihatannya harmonis Pak," kata Zulkifli dalam sambutannya, dikutip dari YouTube PAN TV, Senin (27/2/23).

        Sementara itu, Presiden Joko Widodo menduga penyelenggaraan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Partai Amanat Nasional (PAN) yang diselenggarakan di Semarang adalah upaya mendekati Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. Jokowi bahkan menilai, pemilihan venue Rakornas di Semarang adalah salah satu strategi yang dilakukan PAN untuk mendekati Ganjar Pranowo. 

        Baca Juga: Megawati Tak Usah Penasaran, PDIP Bisa Rasakan Sendiri Manfaat Pengajian: Cobalah, Jangan Dikira...

        "Ini kenapa ya? Rakornas pemenangan PAN di Jawa Tengah. Jawabannya saya sudah punya sekarang, saya sudah punya. Strateginya, oh ini strategi, sudah. Mendekati Pak Ganjar," kata Jokowi dalam sambutannya di Rakornas PAN.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Andi Hidayat
        Editor: Aldi Ginastiar

        Bagikan Artikel: