Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Gandeng Peritel, Bulog Salurkan 1.000 Ton Beras

        Gandeng Peritel, Bulog Salurkan 1.000 Ton Beras Kredit Foto: Bulog
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Perum Bulog resmi menjalin kerja sama dengan Transmart untuk memasok 1.000 ton beras ke jaringan Transmart di seluruh Indonesia. Menurut Direktur Utama Bulog, Budi Waseso distribusi ke Transmart bertujuan agar beras dapat dijangkau lebih mudah oleh masyarakat.

        “Untuk tahap awal, kami telah mendistibusikan sebanyak 1000 ton beras ke Transmart,”Kata Buwas sapaan akrabnya di Jakarta, kemarin. Menurut Buwas, rencananya Bulog tidak akan membatasi penyaluran beras ke ritel modern.

        Baca Juga: Jokowi Minta Harga Gabah Tidak Jatuh saat Masa Panen

        Jika ada permintaan, pihaknya siap melayani. Begitu pun jika Transmart minta tambah pasokan, pihaknya siap menambah suplai beras ke Transmart.  “Apabila kebutuhan pasar meningkat kami akan sediakan sesuai permintaan pasar. Selanjutnya kerja sama ini tidak hanya terbatas di komoditi beras saja. Ke depan kami akan sediakan produk Bulog lainnya seperti gula dan minyak goreng malalui Transmart,”tegasnya.

        Buwas menambahkan bahwa dari awal tahun hingga saat ini, Bulog sudah menggelontorkan sebanyak hampir 500 ribu ton beras operasi pasar di seluruh Indonesia.

        Pihaknya juga sudah mengeluarkan instruksi ke seluruh jajaran bahwa program SPHP harus berjalan lancar sampai dengan stabilnya harga beras. Sementara itu pemilik CT Corp, Chairul Tanjung menjelaskan bahwa beras Bulog ini memiliki peminat yang banyak dari kalangan masyarakat.

        Ia pun berharap dengan adanya beras Bulog ini memberikan dampak secara langsung dimana para supplier beras lain mulai menurunkan harga beras yang nantinya berdampak pada penurunan inflasi.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Boyke P. Siregar
        Editor: Boyke P. Siregar

        Bagikan Artikel: