Dalam menjalankan bisnis, tentunya memerlukan manajemen yang baik dan teratur, salah satu layanan dari Google yang membantu manajemen bisnis adalah paket layanan Google Workspace.
Sekarang ini, terdapat berbagai edisi Google Workspace Indonesia yang bisa dipilih untuk berbagai keperluan bisnis.
Selain Google Workspace, terdapat juga platform manajemen project yang berfungsi untuk memanajemen dan menyelaraskan antara pegawai dengan tujuan perusahaan seperti Asana.
Asana akan mengatur segala pekerjaan sehingga membuat kerjasama tim menjadi lebih baik.
Membahas mengenai manajemen yang baik untuk bisnis dengan Google Workspace, pastinya perlu untuk memilih edisi Google Workspace yang sesuai dengan kebutuhan bisnis.
Baca Juga: Google Luncurkan Alat Baru dalam Bahasa Indonesia untuk Evaluasi Informasi Lebih Lanjut
Lantas apa sajakah rekomendasi edisi Google Workspace yang cocok untuk bisnis? Simak informasinya berikut :
1. Edisi Google Workspace Business Starter
Business Starter merupakan edisi Google Workspace yang berisi berbagai aplikasi office profesional dan bisa digunakan untuk 300 pengguna.
Disini Anda bisa mendapatkan kapasitas hingga 30 GB untuk setiap pengguna, alamat email khusus untuk bisnis Anda dan edisi bisnis Gmail (tanpa iklan), dokumen online (document, spreadsheet, slide), penyimpanan drive, kalender, konferensi video meet, dan berbagai aplikasi kantor lainnya.
Jika kebutuhan bisnis Anda adalah sering melakukan rapat secara online, edisi Business Starter Google Workspace ini cocok untuk Anda pilih.
Pasalnya edisi Business Starter Google Workspace memungkinkan untuk melakukan rapat video dengan peserta hingga 100 orang.
Tersedia juga fitur kontrol administratif atas akses pengguna, kebijakan layanan dan perangkat seluler.
2. Edisi Google Workspace Business Standard
Edisi Google Workspace Business Standard setingkat lebih lengkap jika dibandingkan dengan edisi Business Starter.
Dengan memilih edisi ini, Anda akan mendapatkan seluruh fitur dan layanan yang ada di edisi Business Starter dan bisa digunakan untuk 300 pengguna, namun ditambah dengan kapasitas penyimpanan yang lebih besar.
Selain itu, Anda juga bisa menikmati fitur rapat video yang lebih lengkap.
Baca Juga: Gandeng Accenture, Google Cloud Luncurkan Inovasi AI Baru Untuk Peritel
Total kapasitas penyimpanan cloud yang akan Anda dapatkan jika memilih edisi Business Standard adalah sebesar 2 TB yang diberikan untuk setiap pengguna.
Anda juga bisa melakukan rapat video dengan peserta hingga kapasitas maksimal 150 orang untuk sekali meeting.
Disamping itu, edisi Business Standard juga memungkinkan untuk merekam rapat kemudian menyimpannya di drive, melakukan drive time bersama, chat di luar organisasi hingga penelusuran perusahaan di seluruh layanan Google Workspace.
3. Edisi Google Workspace Business Plus
Pada edisi Business Plus, Anda akan mendapatkan seluruh fitur dan layanan yang diberikan di edisi Business Standard dengan kapasitas hingga 300 pengguna.
Akan tetapi, Anda akan mendapatkan tambahan layanan yang lebih lengkap lainnya seperti kapasitas penyimpanan lebih besar yakni 5 TB untuk setiap pengguna, rapat video dengan maksimal peserta 500 orang, analisis premium, kontrol keamanan hingga enkripsi email.
Anda juga bisa mendapatkan kontrol dan pelacakan perangkat seluler otomatis serta retensi data dan eDiscovery dengan Google Vault.
Seluruh edisi Google Workspace tersebut bisa Anda dapatkan dan nikmati dengan cara berlangganan.
Anda bisa memilih berlangganan secara bulanan maupun tahunan melalui Google.
Demikianlah tadi beberapa rekomendasi edisi Google Workspace yang cocok untuk bisnis.
Dengan memilih edisi Google Workspace yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda, nantinya juga akan berdampak pada kelangsungan bisnis untuk kedepannya.
Pastikan bahwa edisi Google Workspace yang Anda pilih telah sesuai agar dapat menghemat biaya serta memaksimalkan fungsi dari Google Workspace menjadi lebih efisien. Semoga bermanfaat.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri
Tag Terkait: