- Home
- /
- EkBis
- /
- Transportasi
Cegah Kemacetan Saat Lebaran, Tiga Strategi Sudah Disiapkan oleh Pemerintahan Jokowi
Pemerintah telah menyepakati beberapa pengaturan lalu lintas jalan tol yang akan diterapkan selama arus mudik dan balik Lebaran 2023. Hal ini tertuang melalui Keputusan Bersama Nomor: KP-DRJD 2616 Tahun 2023, SKB.48.IV.2023, 05/PKS/Db/2023 Tentang Pengaturan Lalu Lintas Jalan Serta Penyeberangan Selama Masa Arus Mudik dan Arus Balik Lebaran Tahun 2023/1444 Hijriah.
"Ditetapkan pemberlakuan sistem satu arah, sistem contra flow, dan sistem ganjil genap berlaku secara serentak pada arus mudik dan juga pada 2 periode arus balik,” jelas Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Hendro Sugiatno dalam keterangannya, Rabu (5/4/2023).
Baca Juga: Bersiap Hadapi Mudik Lebaran, Pemerintah Jokowi Akan Lakukan Pembatasan Lalu Lintas Barang
Satu Arah
Untuk penerapan sistem satu arah atau one way, berlaku dengan ketentuan waktu pengaturan lalu lintas untuk periode arus mudik dari Km 72 Tol Cikampek sampai Km 414 Gerbang Tol Kalikangkung, yakni :
- Selasa, (18/4/2023) pukul 14.00 WIB - 24.00 WIB
- Rabu (19/4/2023) pukul 08.00 WIB - 24.00 WIB
- Kamis (20/4/2023) pukul 08.00 WIB - 24.00 WIB
- Jumat (21/4/2023) pukul 08.00 WIB - 24.00 WIB.
"Sementara arus balik periode 1 berlaku mulai Senin (24/4/2023) pukul 14.00 WIB sampai dengan pukul 24.00 WIB waktu setempat dari KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung sampai KM 72 Cikampek. Kemudian Selasa (25/4/2023) pukul 08.00 WIB sampai Rabu (26/4/2023) pukul 08.00 WIB waktu setempat di titik yang sama," kata Hendro.
Baca Juga: Buntut Ogah Mengurus Dugaan Korupsi dalam Proyek Anies Baswedan, Beginilah Nasib Tiga Elite KPK
Untuk arus balik periode 2, sistem satu arah berlaku mulai Sabtu (29/4/2023) pukul 14.00 WIB sampai pukul 24.00 WIB dari Km atau Gerbang Tol Kalikangkung hingga Km 72 Tol Cikampek. Kemudian pada Minggu (30/4/2023) pukul 08.00 WIB sampai pukul 24.00 WIB. Selanjutnya pada Senin (1/5/2023) pukul 08.00 WIB sampai Selasa (2/5/2023) pukul 08.00 WIB waktu setempat.
Contraflow
Penerapan sistem jalur/lajur pasang surut/tidal flow atau contraflow, berlaku pada waktu yang sama dengan penerapan one way.
Baca Juga: Mencium Tangan Habib Bahar Macam Sudah Dilarang, Manuver Buzzer Jokowi Disorot Tajam: PKI Gaya Baru!
Namun akan mulai dari Km 47 Karawang Barat hingga Km 72 Cikampek, dengan waktu sebagai berikut :
- Selasa (18/4/2023) pukul 14 WIB - 24.00 WIB
- Rabu (19/4/2023) pukul 08.00 WIB - 24.00 WIB
- Kamis (20/4/2023) pukul 08.00 WIB - 24.00 WIB
- Jumat (21/4/2023) pukul 08.00 WIB - 24.00 WIB
Arus balik periode 1 : Km 72 (Cikampek) sampai dengan Km 47 (Karawang Barat).
- Senin (24/4/2023) pukul 14.00 WIB-24.00 WIB dari
- Selasa (25/4/2023) pukul 08.00 WIB
- Rabu (26/4/2023) pukul 08.00 WIB.
Arus balik periode 2 : Km 72 (Cikampek) sampai dengan Km 47 (Karawang Barat).
- Sabtu (29/4/2023) pukul 14.00 WIB-24.00 WIB
- Minggu (30/4/2023) pukul 08.00 WIB-24.00 WIB
- Senin (1/5/2023) pukul 08.00 WIB
- Selasa (2/5/2023) pukul 08.00 WIB.
Ganjil Genap
Ganjil genap arus mudik : Km 47 Karawang Barat-Km 414 Gerbang Tol Kalikangkung
- Selasa (18/4/2023) pukul 14.00 WIB-24.00 WIB
- Rabu (19/4/2023) pukul 08.00 WIB-24.00 WIB
- Kamis (20/4/2023) pukul 08.00 WIB-24.00 WIB
- Jumat (21/4/2023) pukul 08.00 WIB-24.00 WIB
Ganjil genap arus balik periode 1 : Km 414 Gerbang Tol Kalikangkung- Km 47 Karawang Barat
- Senin (24/4/2023) pukul 14.00 WIB-24.00 WIB
- Selasa (25/4/2023) pukul 08.00 sampai dengan hari Rabu, 26 April 2023 pukul 08.00 WIB.
Ganjil genap arus balik periode 2 : Km 414 Gerbang Tol Kalikangkung- Km 47 Karawang Barat
- Sabtu (29/4/2023) pukul 14.00 WIB-24.00 WIB
- Minggu (30/4/2023) pukul 08.00 WIB-24.00 WIB
- Senin (1/5/2023) pukul 08.00 WIB
- Selasa (2/5/2023) pukul 08.00 WIB.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Rena Laila Wuri
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait: