Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Maunya Lebaran Bersama Keluarga Sendiri, Orang Istana Diwanti-wanti Jokowi: Enggak Usah Ikut

        Maunya Lebaran Bersama Keluarga Sendiri, Orang Istana Diwanti-wanti Jokowi: Enggak Usah Ikut Kredit Foto: Wafiyyah Amalyris K
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin buka suara terkait dengan agenda Presiden Joko Widodo alias Jokowi saat Lebaran.

        Dirinya mengatakan mantan gubernur tersebut ingin merayakan hari kemenangan bersama dengan keluarganya di Kota Surakarta (Solo), Jawa Tengah.

        Baca Juga: Kubu Anies Baswedan Tak akan Gentar Hadapi Koalisi Besar: Itu Koalisi Nunggu Jokowi!

        "Insyaallah, di Solo dan saat ini sudah berada di Solo. Presiden akan berlebaran dengan keluarga, Bu Iriana, anak, mantu, dan cucu," katanya melalui pesan singkat kepada wartawan di Jakarta, Rabu.

        Bey menyampaikan bahwa perangkat serta orang-orang istana yang turut serta dengan Presiden ke Solo juga sangat terbatas.

        Bahkan, kata Bey, dirinya yang biasa mendampingi Presiden, juga diingatkan oleh Jokowi untuk tidak ikut ke Solo agar bisa berlebaran dengan keluarga.

        Jokowi sepertinya ingin sejumlah anak buahnya untuk merayakan lebaran bersama dengan keluarga mereka masing-masing.

        Baca Juga: PDI Perjuangan Ragu Anies Mau Teruskan Program Jokowi, Malah Ahok yang Kena Batunya

        "Saya pun diingatkan terus oleh Bapak Presiden untuk tidak ikut. 'Lebaran dengan keluarga, ya. Enggak usah ikut'," ujar Bey menyampaikan pesan Jokowi.

        Bey juga menginformasikan bahwa Presiden Joko Widodo alias Jokowi akan menunaikan salat Id di Solo.

        Baca Juga: Muhaimin Minta Pemerintah Tak Ikuti Kemauan China Soal APBN Jadi Jaminan Bunga Utang Proyek Kereta Cepat Kebanggaan Jokowi: Risikonya Besar!

        Sementara itu, Wakil Presiden,  Ma'ruf Amin sebelumnya mengatakan akan berlebaran di DKI Jakarta.

        Baca Juga: Orang PDIP Ingatkan Pemerintahan Jokowi untuk Tidak Jadikan APBN Sebagai Jaminan Bunga Utang Proyek Kereta Cepat: Saya Tidak Setuju!

        Wapres dalam sebuah kesempatan menyampaikan kepada wartawan akan menunaikan salat Id di Masjid Istiqlal Jakarta.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Aldi Ginastiar

        Bagikan Artikel: