Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Ikuti Jejak Capreskan Ganjar Pranowo, Elite PPP Akan Segera Diajak Berdialog oleh PDIP, Sinyal Koalisi?

        Ikuti Jejak Capreskan Ganjar Pranowo, Elite PPP Akan Segera Diajak Berdialog oleh PDIP, Sinyal Koalisi? Kredit Foto: PPP
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Partai Persatuan Pembangunan (PPP) resmi mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) 2024. Atas hal ini, partai tersebut akan diajak berdialog oleh PDIP selaku naungan Ganjar.

        Demikian diungkapkan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto. Ia mengatakan bakal ada pertemuan antara elite parpolnya dengan PPP setelah menyatakan dukungan terhadap Gubernur Jawa Tengah tersebut.

        Baca Juga: PPP Usung Ganjar, Golkar Setia ke Airlangga, dan PAN Lirik Prabowo: Bagaimana Ujung Nasib KIB di Pilpres 2024?

        "Ditindaklanjuti dengan pertemuan dan dialog antarkedua partai dalam waktu dekat," kata Hasto melalui keterangan persnya, Rabu (26/4/2023).

        Dosen Universitas Pertahanan (Unhan) itu menyinggung soal kerja sama dalam sistem presidensial ialah sesuatu yang penting terhadap rencana pertemuan elite dari PDIP dan PPP.

        "Guna mengukuhkan kerja sama partai politik dalam sistem presidensial yang berdiri kokoh pada rakyat sebagai pemegang prinsip kedaulatan negara," lanjut Hasto.

        Pria kelahiran Yogyakarta itu tidak lupa menyambut positif langkah PPP mendukung Ganjar Pranowo yang berstatus kader PDIP sebagai Capres 2024.

        Dia kemudian menyinggung tentang kedekatan PDIP dan PPP karena sama-sama partai tertindas era Orde Baru saat membahas dukungan parpol berkelir hijau itu kepada Ganjar.

        "Dari sisi aspek sejarah, hubungan kedua partai memiliki kesamaan yang di masa lalu menjadi partai tertindas yang sama-sama ditindas oleh Orde Baru. Selain itu, Ibu Megawati dan Pak Hamzah Haz pun juga memiliki hubungan yang sangat erat apalagi pernah bersama di Pemerintahan," kata Hasto.

        Baca Juga: Gerakan Pemuda Ka'bah Tolak PPP Dukung Pelanggar Syariat sebagai Capres, Kenapa Tidak Dukung Anies

        Sebelumnya, PPP mengumumkan nama Ganjar sebagai Capres 2024 dari parpol berlambang Ka'bah itu. Plt Ketum PPP Muhamad Mardiono mengatakan nama Ganjar diumumkan sebagai Capres 2024 setelah parpol berkelir hijau menggelar musyawarah dan diskusi internal.

        "Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim, PPP memutuskan Bapak Haji Ganjar Pranowo sebagai capres pada Pemilu 2024," kata Mardiono dalam pengumuman Capres dari PPP secara daring, Rabu (26/4). 

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ayu Almas

        Bagikan Artikel: