Anies Baswedan Terkait Kelanjutan Proyek IKN: Siapa yang Mau Menghentikan Program Baik?
Anies Baswedan kembali menegaskan bahwa dirinya akan berpegang pada undang-undang ketika ditanya apakah ia akan melanjutkan proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara atau tidak jika terpilih menjadi presiden nanti. Menurutnya, siapa pun yang terpilih sebagai penyelenggara negara harus melaksanakan undang-undang yang berlaku.
“Dan jawaban saya, selalu saya sampaikan bahwa ini adalah undang-undang, sudah diputuskan oleh undang-undang dan undang-undang itu harus dilaksanakan oleh penyelenggara negara, siapa pun yang terpilih menjadi penyelenggara negara,” jelasnya dalam cuplikan video yang diunggah di kanal YouTube resminya, dikutip Sabtu, 8 Juli 2023.
Baca Juga: Demokrat Ogah Cawapres Anies Baswedan Diumumkan 'Last Minute'
Sebelumnya, dalam wawancaranya bersama jurnalis kawakan, Andy F. Noya, Anies sempat kebingungan dengan pertanyaan tentang IKN Nusantara yang terus diterimanya. Ia bertanya-tanya, kenapa yang ditanyakan bukan soal kelanjutan program bantuan sosial (bansos) atau kelanjutan pemberian subsidi untuk petani?
Lebih lanjut, ia mengungkapkan bahwa sebuah program yang baik akan berjalan dengan sendirinya. Malah, katanya, rakyat sendiri yang akan protes jika ada program baik yang tiba-tiba tidak dilanjutkan. Dengan kata lain, jika proyek IKN Nusantara memang program yang dinilai baik, tentunya secara otomatis akan diteruskan.
Baca Juga: Alasan Demokrat Desak Anies Umumkan Cawapres, Jalan Berbayar hingga IKN Kembali Disoroti
“Sebuah program, kalau itu baik, ya, Bang, ya otomatis akan jalan dengan sendirinyalah. Siapa yang mau menghentikan program baik, Bang?” pungkasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Yohanna Valerie Immanuella
Editor: Yohanna Valerie Immanuella
Tag Terkait: