Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        5 Tips Beli iPhone X dan Iphone 11 Kondisi Bekas Berkualitas

        5 Tips Beli iPhone X dan Iphone 11 Kondisi Bekas Berkualitas Kredit Foto: Unsplash/Arnel Hasanovic
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Perilisan iPhone seri terbaru selalu diiringi dengan pembahasan mengenai iPhone seri lama. Terutama iPhone bekas yang masih layak beli, dan mumpuni ketika dipakai hingga beberapa tahun ke depan. Kamu mungkin berpikir bahwa iPhone 12 atau iPhone 13 akan diburu oleh banyak orang, namun ternyata itu tidak sepenuhnya benar.

        Sebagian besar pengguna iPhone justru mengincar seri yang lebih lama, seperti iPhone X dan iPhone 11. Terbukti dengan banyaknya pembahasan kedua seri tersebut di media sosial. Hal tersebut juga dikuatkan dengan beberapa tech reviewer Indonesia yang mereview kembali iPhone X dan iPhone 11 di 2023 ini.

        Pertimbangan Beli iPhone Bekas

        Tentunya ada banyak alasan seseorang membeli iPhone bekas. Berikut beberapa pertimbangan ketika membeli iPhone bekas, khususnya iPhone X dan iPhone 11, antara lain:

        Harga Terjangkau

        Salah satu alasan terkuat membeli iPhone bekas adalah harganya yang terjangkau. Meski begitu, performa dan kondisi fisik perangkat masih sangat layak digunakan. Seperti pada iPhone X misalnya, meski dirilis pada tahun 2017, namun masih tetap dicari hingga saat ini.

        Walau sudah sulit mencari yang baru, kamu tetap bisa membeli iPhone X bekas yang berkualitas. Harga iPhone X bekas saat ini berada di angka Rp5 jutaan. Dengan budget segitu, kamu sudah mendapatkan iPhone X varian 256 GB.

        Sementara itu untuk iPhone 11 harga yang ditawarkan juga masih terjangkau. Harga iPhone 11 kondisi baru berkisar antara Rp7,2 juta – Rp 7,5 jutaan. Sedangkan iPhone 11 second dibanderol dengan harga Rp7,4 juta untuk varian tertingginya.

        Performa Terjaga

        Berbeda dengan Android, ponsel besutan Apple terkenal dengan performanya yang sangat baik. Bahkan setelah beberapa tahun digunakan. Selain faktor prosesor dan optimasi software yang dilakukan, hal itu dapat terjadi karena adanya dukungan software hingga beberapa tahun.

        Bahkan seri iPhone X dan iPhone 11 masih mendapat update OS ke iOS 17. iPhone 11 juga masih terus mendapatkan support berupa update software hingga beberapa tahun mendatang.

        Fitur Mumpuni

        Meski iPhone X dan iPhone 11 sudah tertinggal beberapa generasi, namun fitur yang ditawarkan masih terbilang mumpuni. iPhone X masih banyak dicari karena memiliki kamera yang luar biasa. Memiliki dual kamera beresolusi 12 MP. Kamera depan mampu merekam video 1080p 30fps. Dibekali pula dengan kemampuan wireless charging.

        Sementara iPhone 11 masih layak dibeli karena menggunakan prosesor Apple A13 Bionic. Selain itu ponsel yang dirilis pada 2019 ini juga memiliki konfigurasi kamera yang tak kalah menarik. Kamera selfie 12 MP yang dimiliki, mampu merekam video 4K/60fps.

        Walau hanya ditenagai baterai 3100 mAh, iPhone 11 mendukung fitur wireless charging. Jadi bisa melakukan pengisian daya cepat dan mudah.

        Tips Beli iPhone X dan iPhone 11 Kondisi Bekas

        Bila kamu ingin membeli iPhone bekas, khususnya iPhone X dan iPhone 11, berikut beberapa tips beli iPhone bekas berkualitas, yaitu:

        1. Pastikan iPhone Berfungsi

        Sebelum membeli iPhone bekas, pastikan bahwa perangkat tersebut berfungsi dengan baik. Terutama pada iPhone garansi internasional. Kamu harus cek apakah perangkat tersebut masih mendapat sinyal atau tidak. Karena beberapa ponsel iPhone dengan IMEI yang tidak terdaftar, maka tidak bisa menerima sinyal seluler.

        2. Pastikan Apple ID Sudah Kosong

        Bila membeli iPhone dari teman atau orang lain, mintalah ia melakukan riset pada ponsel tersebut. Bila tidak memungkinkan, kamu bisa pastikan bahwa Apple ID yang terdaftar pada perangkat sudah kosong. Sehingga kamu bisa menggunakan Apple ID sendiri. Ini untuk menghindari tindakan yang tidak diinginkan.

        3. Cek Activation Lock

        Fitur ini mencegah perangkat dicuri atau ditemukan oleh orang lain. Sebelum membeli, pastikan fitur ini tidak aktif. Karena butuh Apple ID pengguna sebelumnya untuk menonaktifkan. Jadi, kamu bisa minta pengguna sebelumnya untuk mematikan fitur ini terlebih dahulu.

        4. Cek Kondisi Perangkat

        Sebelum memutuskan membeli iPhone bekas, kamu harus pastikan kondisi perangkat dalam keadaan yang layak pakai. Kamu bisa memeriksa bodi perangkat, performa hardware hingga kinerja perangkat tersebut terlebih dahulu.

        5. Beli di Tempat Terpercaya

        Cara terbaik untuk membeli iPhone bekas berkualitas adalah membeli di tempat yang terpercaya. Kamu bisa mengandalkan Jagofon untuk urusan ini. Karena Jagofon merupakan marketplace hp second terkemuka di Indonesia.

        Menariknya, marketplace ini memiliki serangkaian tes dalam menerima setiap perangkat yang dijual. Termasuk produk Apple. Dengan sistem pengecekan yang diterapkan Jagofon, kamu tidak perlu khawatir mengenai kualitas serta keamanan produk yang ditawarkan.

        Karena semua perangkat sudah melalui serangkaian tes, sebelum akhirnya dipasarkan di marketplace ini. Tak hanya kelengkapan, semua perangkat di Jagofon sudah dicek performa dan keamanannya. Sehingga pengguna bisa bisa langsung memilih dan melakukan pembayaran.

        Jadi, tidak perlu khawatir lagi jika ingin membeli iPhone X atau iPhone 11 bekas yang berkualitas. Jika tidak ingin repot melakukan pengecekan, kamu bisa mengandalkan layanan Jagofon.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Amry Nur Hidayat

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: