Pemilik Kedai Kopi Asiang, Koh Asiang menyatakan dukungannya terhadap Calon Presiden Koalisi Perubahan, Anies Baswedan di Pilpres 2024.
Hal ini terjadi saat mantan menteri pendidikan tersebut menyempatkan diri untuk ngopi dalam kedai ternama yang berlokasi di Jalan Merapi, Kota Pontianak, Selasa 26 Desember 2023.
Baca Juga: Gelorakan Perubahan, Anies Tak Lupa Mampir Ngopi di Kedai Asiang
“Goreng pisang manis. Jangan lupa pilih Anies. Mantap. Nomor berapa? (Nomor) satu,” ujar Koh Asiang dengan lantang, Selasa 26 Desember 2023.
Pernyataan dari Koh Asiang itu sontak disahuti oleh karyawan kedainya. “Pak Anies Calon Presiden, selalu terdepan. Kalah Yamaha,” serunya.
Asiang pun lantas menyalami Capres Anies sambil mengangkat tangan satunya dengan formasi angka satu.
“Satu…satu…Koh Asiang goreng pisangnya rasa manis. Koh Asiang pilih Anies,” ujar pengunjung lainnya.
Baca Juga: Anies Baswedan: Kampung Itu Ciri Khas Indonesia!
Beberapa kaum muda dari etnis Tionghoa pun terlihat tak sungkan berfoto bersama Capres Anies di kedai Kopi Asiang.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait: