Beberapa saham pilihan seperti saham GOTO, KOTA, BRPT, dan BREN mengalami perkembangan masing-masing pada pasar saham hari ini, Rabu (3/1/2024).
1. Saham GOTO
Saham GOTO ditutup naik satu poin ke level 87 pada hari ini. Meskipun sempat turun sebelumnya, saham GOTO kini berada di area supportnya.
Baca Juga: Tumbuh 22,90%, Kapitalisasi Saham Pasar Modal Tembus Rp11.674 Triliun di 2023
Menurut data Investzone ID, bagi yang telah mengambil posisi di harga 83, ada potensi floating profit beberapa poin. Harga terendah hari ini adalah 84, yang sudah masuk area support di 84-83.
"Untuk entry, bisa dipertimbangkan selama harga tidak jebol di bawah 83. Saham GOTO cenderung sideways di atas 83 sampai antara 83 sampai 96-97. Untuk beberapa hari ke depan, kemungkinan pergerakan saham GOTO akan tetap seperti ini, kecuali ada sentimen yang dapat menggerakkan harga lebih volatil," jelas Investzone ID, dikutip dari kanal YouTubenya.
2. Saham KOTA
Saham KOTA hari ini cukup naik usai sebelumnya berada di area support 1160. Saham ini ditutup di area resisten 12265, yang merupakan sedikit breakout.
Baca Juga: IHSG Melejit 0,70%, Intip Deretan Saham yang Banyak Diborong Investor Hari Ini
"Untuk besok, harapannya adalah saham ini bisa dibuka langsung hijau dan mencapai target price 1340, yang merupakan resisten selanjutnya. Namun, jika harga langsung jebol di bawah 1260, sebaiknya tidak melakukan entry karena ada kemungkinan akan menguji support di 1160 kembali," terang Investzone ID.
3. Saham BRPT
Saham BRPT hari ini naik hingga level 1435, namun belum berhasil breakout di atas 1400.
Baca Juga: IHSG Melonjak 0,80% ke 7.3003, Ini Beberapa Saham yang Tuai Sorotan!
"Jika besok masih turun, ada kemungkinan akan menguji support di 1300. Sebaiknya perhatikan pergerakan saham ini di awal market karena sempat naik cukup tinggi dan turun, yang menunjukkan adanya seller yang masuk di area tersebut," papar Investzone ID.
Kemudian, bila tidak berhasil breakout, kemungkinan akan menguji support terdekat di 1300. Jika BRPT berhasil tutup gap, target pricenya bisa mencapai 1000-1300.
4. Saham BREN
Saham BREN cenderung sideways di harga atas. Hari ini naik 1,67% ke level 7600. Support terdekatnya masih di 7400-7700. "Saham ini sedang konsolidasi di harga atas dan jika berhasil breakout di atas 8200 dengan volume yang besar, target pricenya bisa mencapai 8900-an," jelas Investzone ID.
Demikian perkembangan masing-masing empat saham tersebut pada perdagangan hari ini. Pergerakan saham dapat berubah sewaktu-waktu, penting untuk selalu memantau perkembangan terkini.
Baca Juga: Founder Tokopedia Putuskan Jual Saham GOTO Demi Bayar Utang
Disclaimer: Setiap keputusan investasi ada di tangan pembaca, pelajari dan analisis sebelum membeli dan menjual saham. Warta Ekonomi tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian dari keputusan nvestasi.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Naeli Zakiyah Nazah
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait: