Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Global Connections
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Menkop Harap Kopdes Merah Putih Bantu Penciptaan Lapangan Kerja Bagi Gen Z

        Menkop Harap Kopdes Merah Putih Bantu Penciptaan Lapangan Kerja Bagi Gen Z Ilustrasi: Wafiyyah Amalyris K
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Menteri Koperasi (Menkop) Ferry Juliantono  berharap keberadaan Koperasi Desa/Kelurahan (Kopdes/Kel) Merah Putih dapat membantu penciptaan lapangan kerja untuk anak muda, terutama generasi (Gen) Z.

        Pasalnya saat ini Gen Z tengah menghadapi kondisi terbatasnya lapangan kerja, sehingga Menkop mendorong Kopdes Merah Putih lebih digaungkan pada Gen Z.

        Baca Juga: Event Belanja Nasional 2025 Capai Kesuksesan Besar Gerakkan Roda Perekonomian RI

        Ini disampaikannya saat memimpin Rapat Kerja (Raker) Kemenkop di Bogor, Senin (12/1/2026).

        "Harapannya kita bisa menyasar pada segmen milenial dan Gen Z yang sekarang menjadi perhatian dari pemerintah agar bagaimana Kopdes ini bisa membantu memecahkan masalah penyediaan lapangan kerja bagi mereka," ujarnya, dikutip dari siaran pers Kemenkop, Selasa (13/1).

        Menkop Ferry berkomitmen kuat untuk memastikan program Kopdes/Kel Merah Putih yang menjadi salah satu program strategis dan prioritas dari Presiden Prabowo dapat berjalan dengan baik. 

        Oleh karena itu sinergi, kolaborasi dan penguatan Sumber Daya Manusia di Kemenkop perlu untuk ditingkatkan agar proses pengawalan program dapat berjalan secara simultan.

        "Kita juga tidak boleh lupa untuk menyiapkan SDM dan modul-modul terkait untuk peningkatan kapasitas pengurus, pengawas atas pengelola Koperasi Desa Merah Putih," ucapnya. 

        Lebih lanjut, ia juga mengapresiasi hasil survei Kedai KOPI terkait program Kopdes Merah Putih ang menunjukkan dukungan publik terus meningkat dan bertambah tinggi.

        Survei yang dilakukan KedaiKOPI pada 10–15 Desember 2025 secara online terhadap 2.044 responden memperlihatkan bahwa 76,1 persen masyarakat sudah mengetahui program Kopdes/Kel Merah Putih. 

        Sementara 82,7 persen menyatakan setuju dengan implementasinya. Bahkan di daerah yang sudah memiliki Kopdes berjalan, tingkat kepuasan mencapai 96,3 persen. 

        “Hasil survei ini menjadi energi positif bagi kita semua. Artinya, masyarakat menaruh harapan besar pada koperasi sebagai motor penggerak ekonomi lokal,” ujar Menkop Ferry.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
        Editor: Ulya Hajar Dzakiah Yahya

        Bagikan Artikel: