Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Nissin Beli 17,27 Persen Saham Premier Foods

        Warta Ekonomi -

        WE Online, Jakarta - Perusahaan produsen mie instan asal Jepang, Nissin Foods, telah setuju untuk membeli 17,27 persen saham perusahaan produsen kue Mr. Kipling dan saus Bisto, Premier Foods.

        Kesepakatan itu terjadi sehari setelah Premier Foods menyatakan telah menolak penawaran dari McCormick, produsen bumbu masakan asal Amerika Serikat (AS). Namun, Standard Life sebagai pemegang saham utama Premier Foods mengatakan bahwa Premier masih harus mencoba untuk menunggu penawaran yang lebih tinggi dari McCormick.

        McCormick yang dikenal karena rempah-rempah Schwartz dan bumbu Lawry ini pertama kali mengajukan penawaran sebesar 52p saham pada bulan lalu dan kemudian meningkatkannya menjadi 60p saham pada tanggal 14 Maret lalu.

        "Meskipun penawaran 60p dari McCormick masih dianggap terlalu rendah, kami tetap terbuka untuk penawaran pada tingkat lebih tinggi. Atas nama pemegang saham, kami mengharapkan Dewan Premier Foods untuk terlibat dengan McCormick dan mengejar opsi ini," kata David Cumming, kepala ekuitas di Standard Life Investments, unit usaha dari Standard Life yang menguasai tujuh persen saham Premier Foods sebagaimana dikutip dari laman BBC di Jakarta, Jumat (25/3/2016).

        Saham Premier melonjak 50 persen pada hari Rabu menyusul berita dari tawaran McCormick, namun kemudian turun lebih dari 10 persen pada hari Kamis saat pengumuman saham Nissin.

        Nissin, yang digambarkan Premier sebagai pemegang saham jangka panjang diharapkan untuk duduk di jajaran dewan Premier.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Cahyo Prayogo

        Bagikan Artikel: