Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Microsoft Masih Beri Perhatian pada Windows 10 Mobile

        Warta Ekonomi -

        WE Online, Jakarta - Microsoft sepertinya masih menaruh harapan pada Windows 10 Mobile. Pasalnya, Terry Myerson selaku VP executive Windows dan Perangkat Group, dalam email-nya menyatakan bahwa perusahaan masih berkomitmen untuk membuat Windows 10 di perangkat mobile dan layar kecil.

        Demikian berita ini dikutip dari laman Phone Arena di Jakarta, Rabu (27/4/2016),

        Microsoft pun berniat memberikan dukungan kepada Windows 10 Mobile selama beberapa tahun tahun ke depan. Perusahaan yang didirikan Bil Gates ini dipekirakan akan melansir handset Windows 10 tebaru mereka surface phone.

        Hanya saja belum diketahui kapan persisnya handset itu diperkenalkan ke publik. Surface Phone sendiri ditenggarai akan dirilis dalam tiga versi, dimana chipset Snapdragon 830 akan dijadikan pilihan untuk salah satu varian Surface Phone.

        Sekadar diketahui Windows 10 mobile sesungguhnya tengah menghadapi persaingan cukup pelik dengan OS IoS maupun Android. Dibandingkan dengan kedua OS ini, Windows 10 mobile masih perlu bekerja keras untuk mengangkat pamor.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Febri Kurnia
        Editor: Cahyo Prayogo

        Bagikan Artikel: