Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Torres Siap Diturunkan Saat Atletico Lawan Bayern

Torres Siap Diturunkan Saat Atletico Lawan Bayern Kredit Foto: Goal.com
Warta Ekonomi, Madrid -

Penyerang Atletico Madrid Fernando Torres telah pulih dari masalah pinggangnya dan dinyatakan dapat bermain pada pertandingan Liga Champions pada Selasa (6/12/2016) di markas Bayern Munich, demikian diumumkan klub Spanyol itu.

Pemain 32 tahun itu menepi sejak mengalami cedera saat latihan pada 25 November, namun ia dimasukkan dalam tim berisi 20 orang yang akan melawat ke Allianz Arena.

Torres, yang telah mencetak dua gol dalam 15 pertandingan di semua kompetisi untuk Atletico, menyelesaikan sesi latihan penuh pada Minggu dengan segenap anggota tim.

Atletico telah lolos ke putaran 16 besar sebagai pemuncak klasemen Grup D dengan lima kemenangan dari lima pertandingan.

Pasukan Diego Simeone gagal memaksimalkan hasil imbang 1-1 yang didapat Real Madrid di markas Barcelona pada akhir pekan, dan kini tertinggal sembilan angka dari rival sekotanya itu.

Atletico bermain imbang tanpa gol saat menjamu Espanyol pada Sabtu dan kini menghuni peringkat keempat di klasemen. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Sucipto

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: