Totty Moekardiono, alumnus Fakultas Elektro,? Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya tahun 1975, terpilih secara aklamasi, menjadi Ketua - Himpunan Pengusaha Alumni (HIPA) Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya periode 2017-2020. Totty terpilih dalam Munas HIPA ITS? 2017,? menggantikan Kristiono, yang masa kepengurusannya? masa bakti 2014-2017 telah? berakhir.
Terpilihnya Totty, yang merupakan CEO? PT Wahanaputra Margaswadaya dan komisaris di beberapa perusahaan energi itu, membawa misi memperkuat sinergi antara pengusaha? alumni ITS.
?Fokus kepengurusan kami kedepan adalah sinergi antara pengusaha alumni ITS yang selama ini bergerak secara sendiri sendiri. Kedepan HIPA ITS harus kuat terutama untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan pemerataan kesejahteraan sebuah negara. Kita juga berkomitmen mendukung program pemerintah di sektor maritim, apalagi? banyak lulusan ITS yang terkait dengan sektor ini,?ujar Totty Moekardiono usai terpilih menjadi Ketua - Himpunan Pengusaha Alumni (HIPA) Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya, di Ballroom Kompleks Niffaro Park, ITS Tower, Jakarta, Sabtu (22/04/2017).
Totty mengatakan, selain memperkuat sinergi, kedepan juga melanjutkan ragam program yang dilakukan oleh kepengurusan sebelumnya.?
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Sufri Yuliardi
Editor: Sufri Yuliardi
Tag Terkait:
Advertisement