Warta Ekonomi, Bulungan -
Ketua Bidang Manajemen Dekranas Bintang Puspayoga melihat banyak potensi Provinsi Kalimantan Utara?yang bisa dikembangkan oleh masyarakat Kaltara menjadi sebuah usaha mandiri atau wirausaha.
"Wiirausaha itu bisa apa aja asalkan ada kemauan, namun saya melihat potensi Kaltara seperti kerajinan batik, usaha makanan ringan, kerajinan tas, sepatu, atau etnik dayak, bisa dikembangkan menjadi lebih besar lagi," katanya saat mengunjungi Pelatihan Perkoperasian dan Kewirausahaan melalui GKN (Gerakan Kewirausahaan Nasional) di Bulungan, Kalimantan Utara, Jumat (19/5/2017).
Oleh karena itu, Dekranas bersinergi dengan Kemenkop dan UKM untuk siap membantu dengan berbagai macam pelatihan maupun akses permodalan, dimana sudah ada Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang berbunga murah.
Saat ini ratio wirausaha di Indonesia mencapai 3,1 persen atau meningkat dibanding sebelumnya yang masih 1,67 persen.?
Namun ratio itu masih kalah dibanding negara tetangga seperti Malaysia (5 persen), Thailand (7 persen), China (10 persen), Jepang (11 persen) dan AS (12 persen).
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Ning Rahayu
Editor: Hafit Yudi Suprobo
Advertisement