Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menempuh perjalanan dari Jakarta menuju Kota Bekasi menggunakan angkutan umum taksi untuk menghadiri agenda pengoperasian Bus Transjabodetabek Premium, Selasa (19/9/2017).
"Saya sengaja melakukan uji coba dengan naik taksi dari rumah saya di Jakarta Selatan menuju Mega City Kota Bekasi. Ternyata meleset setengah jam dari waktu yang ditargetkan," katanya di Bekasi, Selasa pagi.
Budi berangkat menggunakan taksi Blue Bird melalui pemesanan aplikasi Go-Car mulai jam 05.30 WIB untuk mengejar waktu pelaksanaan acara di Kota Bekasi yang berlangsung pukul 06.30 WIB.
Budi tampak tiba di halaman parkir Pusat Perbelanjaan Mega Bekasi Hypermal Jalan Ahmad Yani, Bekasi Selatan, Kota Bekasi pukul 07.00 WIB atau telat selama 30 menit dari waktu yang ditargetkan.
Budi naik taksi bersama Kepala Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek Bambang Prihartono dengan memilih kursi di bagian belakang, sementara di kursi depan ditempati seorang staf.
Budi tidak memanfaatkan fasilitas?vooridjer?selama menempuh perjalanan via Tol Jakarta-Cikampek dan keluar di Tol Bekasi Barat Kota Bekasi.
"Ternyata tidak mudah menggunakan angkutan umum untuk sampai di tujuan sesuai waktu. Saya meleset 30 menit. Saya lihat ada kepadatan di atas rata-rata dalam perjalanan saya ke Bekasi," katanya.
Hal yang menggembirakan dalam perjalanan, kata Budi, saat dirinya berdialog dengan sopir taksi bahwa pendapatan mereka meningkat sekitar 40 persen setelah berkolaborasi dengan sistem jaringan online.
"Yang menyenangkan saat saya tanya sopir, mereka sudah online dan pendapatannya naik 40 persen. Ternyata kolaborasi taksi eksisting dan kendaraan online jadi lebih baik sekarang," katanya. (Ant)
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil
Advertisement