Ratusan pengemudi ojek berbasis aplikasi Go-Jek pada Kamis (23/11) siang ini akan mendatangi Gedung Kementerian Perhubungan (Kemenhub) di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat. Selain titik tersebut peserta aksi juga akan berlanjut ke Istana Negara.
"Meminta kepada Presiden RI untuk membuatkan regulasi bagi keberadaan ojek online di Indonesia," kata Kuasa Hukum para pengemudi Azas Tigor Nainggolan saat dihubungi Warta Ekonomi?di Jakarta, Kamis (23/11/2017).
Unjuk rasa yang diklaim sebagai aksi damai ini dimulai pukul 10.00 WIB. "Titik kumpul di Lapangan Parkir IRTI Monas, berjalan ke arah kantor Kemenhub dan menuju ke depan Istana Presiden," imbuhnya.
Informasi yang beredar saat ini, sebelum aksi dimulai para pengemudi akan berkumpul di sejumlah posko. Pertama Patung Panahan Senayan. Kedua Tugu Proklamasi. Ketiga Stadion baru Bekasi. Keempat IRTI Monas.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Dina Kusumaningrum
Editor: Fauziah Nurul Hidayah
Tag Terkait:
Advertisement