Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bagikan 10 Ribu Mukena, Ipemi Dapat Rekor Muri

Bagikan 10 Ribu Mukena, Ipemi Dapat Rekor Muri Kredit Foto: Antara/Ant
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (Ipemi) menyelenggarakan kegiatan bagi-bagi 10 ribu mukena ke berbagai daerah. Ketua Umum Ipemi, Inggrid Kansil menyatakan dipilihnya mukena lantaran ia menjadi salah satu perlengkapan salat dan meningkatkan kualitas keimanan personal.

“Mukena menjadi kebutuhan setiap muslimah, minimal lima waktu dalam setiap harinya,” kata Inggrid dalam keterangan tertulis, Kamis (10/5/2018).

Ditambahkan, ke-10 ribu mukena itu diberikan ke tempat-tempat yang jarang, atau tidak terjangkau kebanyakan program nasional. Misalnya musala di pom bensin, pedesaan, atau masjid-masjid di perkampungan.

Sekretaris Jenderal Ipemi, Nurwahidah Saleh menyebut, sampai detik ini, hampir seluruh provinsi yang ada di Indonesia menerima mukena yang Ipemi berikan. Kecuali, daerah-daerah yang sulit dijangkau.

Di samping tujuan utama tebar mukena agar organisasi ini bermanfaat secara langsung kepada masyarakat, secara umum juga untuk memecahkan rekor MURI tebar mukena sebanyak 10 ribu mukena. Penghargaan diberikan oleh MURI di sela acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Ipemi.

Rakernas Ipemi sendiri membahas program kerja lanjutan dan langkah strategis untuk menjalankan Empat Program Nasional Ipemi, yakni pemberdayaan ekonomi melalui (a) Warung Muslimah, (b) Salon Muslimah, (c) Penerbitan Majalah ibadah, dan (d) Pelatihan Bisnis dan Manajemen.

Keanggotaan Ipemi terdiri dari 3 unsur, yakni a) Muslimah yang sudah menjadi Pengusaha, b) Muslimah yang ingin menjadi Pengusaha, dan c) Muslimah yang ingin mendapatkan tambahan income (pendapatan) untuk keluarga.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Yosi Winosa
Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: