Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Satu Karung Bahan Baku Narkoba Ditemukan, Pelakunya?

Satu Karung Bahan Baku Narkoba Ditemukan, Pelakunya? Petugas menyiapkan peralatan untuk tes urin Fraksi PKS disela diskusi bertema Indonesia Darurat Narkoba di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (7/12). Kegiatan itu bertujuan untuk mengingatkan masyarakat tentang bahaya narkoba dan bagaimana menanggulangi penyebarannya. | Kredit Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sebanyak satu karung berisi prekusor, yang merupakan bahan baku narkoba ditemukan di bawah sebuah bajaj di kawasan Manggarai, Jakarta Selatan. Hinggga kini, Polisi masih mengejar pemilik barang haram tersebut.

Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Vivick Tjangkung, mengatakan pihaknya masih menyelidiki pelaku, karena pada saat ditemukan tidak ada yang mengakui barang tersebut.

"Masih menyelidiki pelaku," ujarnya di Jakarta, Jumat (14/9/2018).

Ia menjelaskan, bahan baku narkoba itu ditemukan saat Polres Jaksel menggelar Operasi Nila, pada Rabu (12/9/2018) malam, di kawasan Manggarai, Tebet, Jakarta Selatan. Saat ini bahan baku tersebut dibawa ke laboratorium forensik (labfor) untuk diteliti kandungannya.

"Ditemukan di bawah bajaj sisi kiri depan sebuah karung beras berisi kardus yang dilakban warna cokelat berisi 10 kantong plastik transparan, serbuk warna merah diduga prekusor," jelasnya.

Selain di Manggarai, kos-kosan di kawasan Kampung Kalibata, Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jaksel juga tidak luput dari operasi narkoba. Di sana, polisi melakukan penggeledahan hingga tes urine terhadap penghuni kos. Bahkan dari salah satu yang positif narkotika itu, polisi menemukan satu linting ganja. Pelaku selanjutnya diamankan di Polres Jakarta Selatan.

"Dari hasil pemeriksaan terhadap lima orang, dua di antaranya positif narkotika," katanya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: