PT Telkom mencatat pertumbuhan pendapatan sebesar 8,8 persen pada kuartal-III 2018 dibanding dengan kuartal-II 2018.
"Ini hasil dari kinerja segmen di bisnis mobile, disamping segmen bisnis fixed line dan melakukan pengelolaan biaya secara efektif," kata Harry dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Senin (29/10/2018).
Direktur Keuangan Telkom Harry M. Zen menyebutkan pendapatan yang meningkat signifikan ini sebagai hasil dari upaya monetisasi layanan data dan pengendalian biaya yang berjalan dengan baik. Sebagai hasilnya, EBITDA dan Net Income tumbuh cukup tinggi masing-masing sebesar 35,5 persen dan 86,7 persen (qoq) dibanding kuartal II tahun ini.
Di kuartal-III 2018, segmen bisnis mobile Telkomsel berhasil meraih pendapatan Rp23 triliun atau tumbuh 10,1 persen dibandingkan kuartal-II 2018. Salah satu pendorong utama pencapaian ini adalah strategi yang tepat di segmen bisnis digital Telkomsel yang tumbuh cukup tinggi. Segmen bisnis digital, khususnya layanan data, masih menjadi mesin pertumbuhan Telkomsel dan berkontribusi 54,2 persen dari total pendapatan Telkomsel di kuartal III 2018.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: