Direktur Relawan Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Maman Imanulhaq, mengatakan pihaknya tidak masalah terkait masuknya Cucu KH Hasyim Asyari, pendiri Nahdlatul Ulama (NU), KH Irfan Yusuf dalan tim Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga.
"Pertama, tentu hak seseorang untuk menentukan pilihan politik itu dilindungi oleh konstitusi. Kedua, kita melihat bahwa tim kami sudah solid dengan jubir, influencer dan beberapa orang dari relawan yang kuat," ujarnya, Jumat (2/11/2018).
Lanjutnya, ia menegaskan kehadiran Gus Irfan sapaan akrabnya tidak menggerus suara Jokowi-Ma'ruf.
"Kami tak terpengaruh apapun dan dijamin tak akan menggerus suara Jokowi-Ma'ruf Amin ketika ada seseorang yang masuk ke kubunya Prabowo. Karena kami berjalan bukan orang per orang, tapi sistem," jelasnya.
Menurutnya, banyak cucu pendiri NU yang lebih populer bergabung dengan Jokowi-Ma'ruf.
"Kan Pak Jokowi punya (didukung) cucu pendiri NU yang lain, yang lebih populer, ada Mbak Yenny (Yenny Wahid), Cak Imin. Masih lebih banyak cucunya Hadratussyaikh di Jokowi dibanding di mereka. Mereka bukan sekadar cucu, tapi punya kualitas sebagai seorang politisi yang baik," pungkasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil