Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sport Meeting Point Decathlon Hadir di Kelapa Gading

Sport Meeting Point Decathlon Hadir di Kelapa Gading Kredit Foto: Agus Aryanto
Warta Ekonomi, Jakarta -

Decathlon Indonesia, salah satu ritel olahraga di dunia memastikan akan menambah sports meeting point yang berlokasi di Kelapa Gading Jakarta Utara. Untuk mewujudkan pembangunannya, Decathlon bekerja sama dengan Nusa Kirana, salah satu perusahaan pengembang properti berpengalaman di Indonesia. Ini adalah sport meeting point keempat, setelah di Alam Sutera, Taman Anggrek Mall, dan Summarecon Bekasi.

Jeremie Ruppert, CEO Decathlon Indonesia mengungkapkan, Decathlon sebagai pusat ritel menawarkan 15.000 produk olahraga dari brand eksklusif mereka sendiri dengan 60 macam olahraga. Di samping itu, Decathlon sebagai tempat olahraga juga menawarkan lapangan olahraga gratis and users experiences areas di dalam untuk pengguna olahraga dan komunitas olahraga demi meningkatkan kegiatan latihan dan memberikan kesempatan untuk mengenal lebih jauh tentang olahraga setiap hari. 

"Tujuan utama dari Decathlon akan selalu sama, yaitu untuk membuat olahraga dapat diakses bagi banyak orang, dan kali ini Decathlon memilih untuk buka di area Jakarta Utara," ujar Jeremie saat penandatanganan kerja sama pembangunan Decathlon di Kelapa Gading, Jakarta, Rabu (19/12/2018). 

Menurut Jeremie, di mana pun Decathlon berada, pihaknya mencoba membangun ekosistem untuk mempromosikan latihan olahraga dengan menghubungkan sports meeting point, sport users dengan komunitas lokal. Sebagai contoh pada 2018 di Alam Sutera, Decathlon mengadakan sekitar 350 kelas, acara-acara yang mengajak komunitas sampai mempunyai sport users sekitar 15.000 orang. Di samping itu, kurang lebih 100.000 sport users sudah menikmati lapangan olahraga Decathlon secara gratis bersama teman-teman atau keluarga. 

Jadi, pilihan mitra kerja sama dengan Nusa Kirana, menurut Jeremie, sudah tepat, sebab saat ini banyak komunitas olahraga yang rutin melakukan kegiatannya di tempat-tempat olahraga, salah satunya masyarakat Kelapa Gading yang sering berkunjung ke Kirana Park Avenue, sebagai salah satu bisnis unit yang dimiliki Nusa Kirana. Kehadiran Decathlon di Kelapa Gading Jakarta Utara, tentunya bisa mempermudah kebutuhan masyarkat sekitar akan kebutuhan penunjang serta produk olahraga yang ditawarkan Decathlon. 

Siska Annisa, Direktur Nusa Kirana menambahkan, Nusa Kirana sebagi pengembang berpengalaman telah menghadirkan sejumlah kebutuhan leisure dan sports, seperti Kirana Park Avenue dan Kirana Sports Center berlokasi di Kelapa Gading dan Bekasi, Jawa Barat, menjadi jawaban bagi para pecinta olahraga dan mengusung leisure sports and fun. Berbagai fasilitas dan aktivitas sports, fun, and leisure dihadirkan di Kirana Park Avenue dan Kirana Sports Center. 

"Tentunya hal ini pun menjadi keselarasan dalam mewujudkan konsep dan tujuan Decathlon untuk mewujudkan misinya membuat olahraga dapat diakses bagi banyak orang. Berikutnya akan ada banyak kolabolasi dan kontribusi yang dapat dilakukan antara Nusa Kirana dan Decathlon demi mewujudkan tujuan bersama," ujar Siska.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Agus Aryanto
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: