Harga tiket pesawat udara tujuan Palembang-Jakarta beberapa hari menjelang libur tahun baru 2018 melonjak dengan tarif terendah Rp594.000 per orang untuk satu kali penerbangan.
"Harga tiket pesawat terhitung mulai 26-30 Desember 2018 mengalami peningkatan yang cukup tinggi dan tidak ada lagi maskapai penerbangan menawarkan tiket promo," kata petugas biro perjalanan wisata Aulia Wisata, Yanti, di Palembang, Selasa (25/12/2018).
Menurut Yanti, permintaan tiket pesawat untuk penerbangan Palembang-Jakarta beberapa hari menjelang natal mengalami peningkatan,begitu pula yang terjadi jelang tahun baru mendatang.
Meningkatnya permintaan tiket pesawat tersebut membuat harga tiket mengalami lonjakan cukup tinggi berkisar Rp594.000 hingga mencapai Rp1,2 juta per orang untuk satu kali penerbangan. Padahal, pada kondisi normal tiket dijual dengan harga di bawah Rp400.000.
Dia menjelaskan, berdasarkan data pemesanan tiket, sejumlah maskapai penerbangan yang mengoperasikan penerbangan rute Palembang-Jakarta sedikit menurunkan harga tiketnya pada 31/12/018.
"Untuk penerbangan pada 31 Desember sejumlah maskapai penerbangan seperti Sriwijaya Air dan Lion Air sedikit menurunkan harga tiketnya sekitar Rp500.000 per orang untuk satu kali penerbangan," tambahnya.
Bagi masyarakat yang akan melakukan perjalanan pada akhir Desember diimbau untuk segera melakukan pemesanan tiket. Hal itu ntuk menghindari lonjakan harga tiket pesat yang bisa terjadi sewaktu-waktu.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Lestari Ningsih
Tag Terkait: