Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Soal Capres-Cawapres, Isu-isu Ini yang Digosipkan Warganet

Soal Capres-Cawapres, Isu-isu Ini yang Digosipkan Warganet Kredit Foto: Antara/Sigid Kurniawan
Warta Ekonomi, Jakarta -

PoliticaWave melakukan pantauan media sosial yang dilakukan selama periode 28 Januari-4 Februari 2019. Hasilnya, diperoleh sebanyak 1.899.881 total percakapan terkait kedua kandidat Pilpes 2019 yang dilakukan oleh 267.059 akun.

Pendiri PoliticaWave, Yose Rizal mengungkapkan, isi percakapan ratusan ribu netizen yang dipantau platformnya ini tidak hanya memuat hal-hal negatif, isu positif pun turut diperbincangkan oleh warganet.

"Beberapa isu positif yang ramai diperbincangkan netizen terkait Jokowi-Ma'ruf, yaitu kebersamaan Jokowi dengan keluarga, deklarasi dukungan dari sejumlah pihak, pertemuan dengan ulama, pembangunan desa dan pembangunan infrastruktur," kata dia dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (7/2/2019).

Baca Juga: Siapa Capres-Cawapres Pilihan Netizen?

Baca Juga: Jokowi Tantang Prabowo, Berani Ngga?

Sedangkan isu negatif terkait pasangan Jokowi-Ma’ruf, lanjut Yose, di antaranya menyangkut pemenjaraan Ahmad Dhani, kritik pernyataan Jokowi terkait propaganda Rusia, doa KH Maimun untuk Prabowo yang disampaikan di samping Jokowi, pernyataan Menkominfo, dan pernyataan Wali Kota Semarang terkait pelarangan warga menggunakan jalan tol jika tidak mendukung Jokowi.

Terkait pasangan Prabowo-Sandiaga, beberapa isu positif, yaitu doa KH Maimun untuk Prabowo, kegiatan jalan sehat bersama Prabowo, kegiatan blusukan Sandiaga, deklarasi dukungan dari sejumlah pihak, serta janji tidak impor menjadi perbincangan netizen di media sosial.

Sementara isu negatifnya, ialah terkait pernyataan Prabowo yang mengkritik Kemenkeu, tudingan sandiwara korban banjir lumpur, pernyataan Rocky Gerung terkait kitab suci fiksi, leluhur Prabowo yang menangkap Pangeran Diponegoro, dan isu hoaks terkait utang dari pendukungnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: