Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Real Madrid Menang 3-0 atas Bilbao, Benzema Hattrick

Real Madrid Menang 3-0 atas Bilbao, Benzema Hattrick Penyerang Real Madrid Karim Benzema merayakan gol kemenangan atas Bilbao. | Kredit Foto: @realmadrid
Warta Ekonomi, Jakarta -

Real Madrid berhasil mengamankan tiga poin saat Athletic Bilbao bertamu ke Stadion Santiago Bernabeu di laga pekan ke-34 Liga Spanyol 2018-2019, pada Minggu (21/4/2019) malam WIB. Karim Benzema bisa dikatakan menjadi pahlawan Madrid di laga tersebut lantaran menyumbang semua gol dari kemenangan 3-0 mereka atas Bilbao.

Benzema memang bermain sangat luar biasa di pertandingan melawan Bilbao tersebut. Namun ia membutuhkan waktu 47 menit lebih atau baru di babak kedua untuk bisa mencetak gol pertamanya ke gawang Iago Herrerin.

Baca Juga: Kenapa Zidane Ngotot Boyong Pogba ke Real Madrid?

Lalu 29 menit berselang, Benzema kembali mencatatkan namanya di papan skor. Gol kedua Benzema itu tercipta usai dirinya mendapatkan umpan manis dari Luka Modric dan membuat papan skor menunjukkan hasil 2-0 untuk keunggulan Madrid atas Bilbao.

Setelah gol kedua tersebut, Madrid pun masih terus menekan lini pertahanan Bilbao. Gareth Bale dan beberapa pemain Madrid lainnya terus bergantian menyerang tim tamu, namun semua peluang itu tak bisa dikonversikan menjadi sebuah gol.

Akan tetapi, ketika laga ingin berakhir, Benzema pun kembali membuat para pendukung Madrid yang hadir di Santiago Bernabeu bergemuruh, tepatnya di menit ke-90. Berkat kesalahan kiper Bilbao yang maju terlalu jauh, Bale langsung mengoper ke Benzema dan pemain berpaspor Prancis itu langsung menendang ke arah gawang. Hattrick Benzema itu langsung disambut suka cita oleh para pemain Madrid.

Tak lama wasit menyudahi pertandingan. Madrid memastikan diri meraih tiga poin usai menang 3-0 atas Bilbao melalui sumbangsih hattrick Benzema.

Susunan Pemain

Real Madrid (4-3-3): Keylor Navas; Daniel Carvajal, Raphael Varane, Jesus Vallejo, Marcelo (c); Luka Modric, Casemiro, Toni Kroos; Lucas Vazquez, Karim Benzema, Marco Asensio.

Athletic Bilbao (4-2-3-1): Iago Herrerin; Inigo Lekue, Yeray Alvarez, Inigo Martinez, Yuri Berchiche; Mikel San Jose, Benat; Iker Munain, Raul Garcia, Inigo Cordoba; Inaki Williams.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Bagikan Artikel: