Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jakarta Rusuh, Prabowo Keluarkan Seruan untuk Pasukannya, Bergetar Dengarnya!!

Jakarta Rusuh, Prabowo Keluarkan Seruan untuk Pasukannya, Bergetar Dengarnya!! Kredit Foto: Antara/Indrianto Eko Suwarso
Warta Ekonomi, Jakarta -

Calon presiden 02, Prabowo Subianto meminta kepada TNI, Polri, dan massa aksi 22 Mei untuk menahan diri agar tidak terjadi kekerasan yang menimbulkan kerusuhan.

Tak hanya itu, ia juga mengimbau kepada seluruh pendukungnnya untuk tidak melakukan kekerasan fisik. "Saya imbau kepada seluruh pihak, masyarakat yang sampaikan aspirasinya, pihak kepolisian, pihak TNI, dan semua pihak untuk menahan diri agar tidak melakukan kekerasan fisik," katanya di kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu (22/5/2019).

Prabowo yang didampingi Sandi serta elite parpol koalisi Adil dan Makmur, meminta kepada pejabat publik, politikus hingga tokoh agama untuk tidak melakukan provokasi.

Baca Juga: Jangan Salahkan Prabowo atau Jokowi

"Hindari kekerasan verbal, pun yang dapat memprovokasi apalagi di bulan Ramadan yang suci ini," tukasnya.

Selain itu, terkait kerusuhan yang terjadi sejak Selasa (21/5) malam hingga Rabu (22/5) dini hari, diminta tidak terulang kembali. Ia menegaskan kejadian tersebut dapat merusak kesatuan bangsa dan tanah air.

"Jangan boleh terjadi lagi, bila terjadi lagi maka kami sangat khawatir rajutan dan anyaman kebangsaan bisa rusak dan sulit kita rangkai kembali," jelasnya.

Baca Juga: Kapolri Jelaskan Biang Kerok Ricuh 22 Mei Adalah Kelompok...

Ia juga meminta kepada aparat keamanan untuk tidak menyakiti hati rakyat apalagi memukul dan menembak rakyatnya sendiri.

"Mari kita jaga rakyat, saya juga tegaskan ke semua yang masih mau mendengar saya, hindari kekerasan fisik," tukasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: