Saham PT Delta Djakarta Tbk (DLTA) tetap direncanakan bakal dijual oleh Pemprov DKI Jakarta.
Plt Kepala Badan Pembina Badan Usaha Milik Daerah (BP BUMD), Riyadi, mengatakan saat ini proses penjualan saham di produsen bir Anker itu masih terus berguir.
"Masih bergulir proses masih lanjut. Yang jelas kita, proses berlanjut jalan terus. Kan kita lagi di eksekutif. Lagi nunggu pembahasan dewan," ujarnya di Jakarta, Jumat (22/9/2019).
Ia menambahkan, proses penjualan saham masih terkendala pembahasan di DPRD DKI Jakarta. Namun mengaku telah mengirim surat persetujuan penjualan saham ke DPRD dua kali. Akan tetapi sampai saat ini pihaknya belum mendapat balasan dari rencana penjualan saham tersebut.
Baca Juga: Gara-Gara Ahok, Anies Kebagian Cuci Piringnya
"Berkirim surat ke dewan. Dulu kan sudah dua kali surat, 2018 dan Januari 2019, itu belum ada balasan," imbuhnya.
Diketahui, hingga saat ini Pemprov DKI Jakarta masih menjadi pemegang saham di PT Delta Jakarta. Bahkan, beberapa waktu lalu Pemprov mendapatkan deviden sebesar Rp100 miliar saat pembagian keuntungan perusahaan terbuka tersebut.
Rencana penjualan saham sebelumnya disampaikan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Penjualan saham itu juga sebagai salah satu janji kampanyenya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim
Tag Terkait: