Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dear All, Wejangan PBNU Soal Pilpres Mantap!

Dear All, Wejangan PBNU Soal Pilpres Mantap! Presiden Joko Widodo memberikan sambutan pada Harlah ke-73 Muslimat Nahdlatul Ulama (NU), doa bersama untuk keselamatan bangsa dan maulidrrasul di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (27/1/2019). Kegiatan yang diikuti ribuan peserta dari berbagai daerah tersebut mengangkat tema ''Khidmah Muslimat NU, Jaga Aswaja, Teguhkan Bangsa''. | Kredit Foto: Antara/Wahyu Putro A
Warta Ekonomi, Jakarta -

Mahkamah Konstitusi (MK) sudah memutuskan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) 2019 yang sekaligus mengakhiri pertarungan Pilpres antara kedua kubu pasangan calon. Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) mengajak rakyat Indonesia kembali bersatu.

"Alhamdulillah ini sudah final, mari kita bersatu kembali," kata Ketua PBNU Marsudi Syuhud, Sabtu (29/6/2019).

Marsudi mengapresiasi Prabowo Subianto-Sandiaga Uno dan pendukungnya yang merespons dengan baik putusan MK, meski seluruh gugatannya ditolak. Menurutnya sikap itu dapat menyejukan kehidupan bangsa.

Baca Juga: Putusan MK Final, Fahri Dorong Upaya Rekonsiliasi

"Saya apresiasi kepada semua pihak, dalam hal ini kepada Prabowo dan Sandi saya apresiasi setinggi-tingginya," ujarnya.

Dengan ditolaknya gugatan Prabowo-Sandiaga oleh MK, maka kemenangan Pilpres 2019 dipastikan milik Jokowi-Ma’ruf Amin. Pasangan nomor urut 01 itu segera disahkan jadi presiden dan wakil presiden terpilih 2019-2024.

Marsudi mengajak seluruh elemen masyarakat terus mengawal pemerintahan yang baru dan bersiap mengkritisi jika dibutuhkan.

Baca Juga: Parpol Pro Prabowo Mau Gabung ke Jokowi, KIK: Ahlan wa Sahlan

"Mari bersama-sama sudah seharusnya menyatu kembali, mengawal pemerintah dan tentunya mengkritisi karena hal itu merupakan kelaziman, karena kalau tidak dikritisi siapa saja bisa kebablasan. Itu demokrasi yang baik, ada yang kritisi dan mengkritis, ini sangat penting," ujarnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: