Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Geger Saldo Rekening Tiba-Tiba Berubah, Bank Mandiri Ungkap Sebabnya!

Geger Saldo Rekening Tiba-Tiba Berubah, Bank Mandiri Ungkap Sebabnya! Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Bank Mandiri menegaskan bahwa saat ini pihaknya tengah melakukan pemeliharaan atau maintenance sistem teknologi informasi untuk meningkatkan layanan transaksi keuangan nasabah. 

Bank Mandiri melalui Corporate Secretary, Rohan Hafas menjelaskan bahwa dalam proses pemeliharaan dan peningkatan kualitas sistem IT tersebut, berdampak pada berubahnya nilai saldo sebagian nasabah. 

Dirinya juga menerangkan, Bank Mandiri saat ini juga sedang melakukan normalisasi saldo rekening yang terdampak pemeliharaan sistem IT tersebut.

Baca Juga: Saldo Raib Jadi Rp0, Nasabah Bank Mandiri Protes Berjamaah!

Dimana diketahui sebelumnya, para nasabah Bank Mandiri dibuat geger pada Sabtu (20/07/2019) pagi tatkala saldo di rekening miliknya mengalami perubahan yang signifikan. 

“Kami memohon maaf atas kejadian ini. Saat ini kami sedang melakukan normalisasi saldo nasabah dan kami juga memastikan bahwa dana nasabah tetap aman serta tidak hilang,” jelas Rohan Hafas dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu (20/7/2019).

Baca Juga: Bank Mandiri Eror, Nasabah Geger!

Bank Mandiri mempersilahkan Nasabah yang ingin melakukan pengecekan rekening tabungannya ke kantor cabang Bank Mandiri. 

Rohan meminta nasabah untuk tetap tenang dan tidak terprovokasi oleh pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab.

"Kami pastikan rekening nasabah, aman," tegas Rohan.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: